Sevastopol, Ukraina (ANTARA) - Ukraina semalaman meluncurkan lebih dari 10 drone (pesawat nirawak) ke Semenanjung Krimea, termasuk tiga ke kota pelabuhan Sevastopol, kata gubernur yang ditunjuk oleh Rusia di wilayah itu.
Ia menambahkan bahwa serangan-serangan drone ke Sevastopol itu berhasil dilumpuhkan oleh sistem pertahanan udara.
"Tidak ada fasilitas (di Sevastopol) yang rusak," kata Gubernur Sevastopol Mikhail Razvozhayev di aplikasi perpesanan Telegram pada Minggu dini hari.
Di daerah-daerah lain di Semenanjung Krimea juga belum ada informasi mengenai kemungkinan kerusakan akibat serangan itu.
Baza, kanal Telegram yang terhubung ke badan-badan penegakan hukum Rusia, pada Minggu dini hari juga melaporkan tidak ada korban akibat serangan ke Krimea.
Sementara itu, menurut pemantauan di kanal-kanal Telegram Ukraina, sejumlah ledakan terjadi di Sevastopol dan Saki --tempat Rusia memiliki sebuah pangkalan udara-- serta beberapa tempat lainnya.
Reuters tidak dapat memastikan kebenaran laporan-laporan tersebut.
Serangan ke fasilitas-fasilitas yang dikuasai Rusia telah meningkat dalam dua pekan terakhir ini, terutama di Krimea.
Ukraina, tanpa mengonfirmasi keterlibatan dalam serangan-serangan tersebut, mengatakan bahwa menghancurkan infrastruktur merupakan langkah untuk mempersiapkan serangan di darat.
Semenanjung Krimea dicaplok Rusia dari Ukraina pada 2014.
Sumber: Reuters
Berita Terkait
Ukraina rilis penyadapan komunikasi radio tentara Korut di Rusia
11 November 2024 09:56
Zelenskyy: Pasukan Ukraina bertempur melawan tentara Korea Utara
6 November 2024 13:17
Empat kapal perang Rusia sandar di Surabaya untuk Latma Orruda 2024
4 November 2024 13:53
Rusia siap negosiasi damai dengan Ukraina
28 Oktober 2024 21:06
Rusia angkut "tentara bayaran" dari Korut dengan truk, kata Ukraina
28 Oktober 2024 12:50
Putin: Rusia tidak tertarik dengan eskalasi konflik Timur Tengah
25 Oktober 2024 11:13
Putin: hubungan UAE dan Rusia ada di tingkat kemitraan strategis
21 Oktober 2024 10:49
Putin: Rusia dukung pembentukan negara Palestina
19 Oktober 2024 09:50