Mentok, Babel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyiapkan sebanyak 6.666 lembar bendera merah putih untuk dibagikan kepada warga sebagai salah satu upaya memompa semangat nasionalisme.
"Pembagian bendera ini merupakan implementasi dari gerakan 10 juta bendera merah putih yang digaungkan Pemerintah Pusat dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 RI," kata Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bangka Barat Safrizal di Mentok, Senin.
Menurut dia, sebanyak 6.666 lembar bendera merah putih tersebut akan dibagikan pada pelaksanaan pembukaan Pekan Olahraga Provinsi VI Kepulauan Bangka Belitung yang dilaksanakan di Mentok, Kabupaten Bangka Barat.
"Kebetulan tahun ini Bangka Barat menjadi tuan rumah Porprov, momentum yang berdekatan dengan ulang tahun kemerdekaan ini akan kita manfaatkan untuk membangkitkan semangat nasionalisme melalui pembagian bendera merah putih ini," katanya.
Sebanyak 6.666 lembar bendera yang ditetapkan untuk dibagikan kepada warga Bangka Barat ini, kata dia, merupakan bentuk simbolisasi dari enam kecamatan, enam kelurahan dan 60 desa yang ada di Bangka Barat.
"Sebelumnya kami juga sudah membagikan seribu lembar bendera pada saat peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023," katanya.
Melalui pembagian bendera merah putih ini diharapkan dapat mewujudkan konsistensi semangat nasionalisme, bangga dan cinta tanah air serta meningkatkan kesadaran masyarakat.
Gerakan ini juga dalam rangka memeriahkan peringatan hari Kemerdekaan RI dengan memasang bendera merah putih mulai 1 Agustus hingga 31 Agustus 2023 di rumah masing-masing.
"Insya Allah pada seremonial pembukaan Porprov mendatang sebanyak 6.666 lembar bendera yang sudah kita siapkan kita bagi ke masyarakat, kami juga memberikan apresiasi kepada seluruh pihak pihak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini," katanya.
Berita Terkait
Kemendagri anugerahkan penghargaan untuk Pemprov Babel
8 September 2023 17:25
Babel tumbuhkan semangat sportivitas melalui berbagai lomba
26 Agustus 2023 17:41
Pameran foto di MTI Muntok, merawat sejarah untuk meningkatkan semangat nasionalisme
26 Juli 2022 19:14
Menhan ajak masyarakat menjaga semangat nasionalisme dalam Harkitnas
20 Mei 2022 15:12
HPN 2021: Media dan semangat nasionalisme di tengah pandemi
2 Februari 2021 11:25
Kapolda Babel ajak mahasiswa semangat tanamkan jiwa nasionalisme
9 Oktober 2019 22:26
Pemkab Bangka Barat gelorakan semangat nasionalisme
13 Juni 2019 10:09
Presiden Minta Putra-Putri TNI/Polri Berperan Jaga Semangat Nasionalisme
21 November 2017 23:12