Pangkalpinang (ANTARA) - Anggota DPRD Kota Pangkalpinang, Rio setiady berharap di hari ulang tahun yang ke-266 Kota Pangkalpinang terus semakin maju dari tahun-tahun sebelumnya.
"Pangkalpinang telah hadir sebagai kota yang usianya melebihi dari negara Indonesia yang baru 78 tahun, artinya Kota Pangkalpinang telah lama hadir dan kita harap akan tetap ada dan menjadi bagian tak terpisahkan dari negara kesatuan Republik Indonesia," katanya di Pangkalpinang, Sabtu (16/9).
Menurutnya, sebagai ibukota provinsi Kepulauan Bangka Belitung tentu Kota Pangkalpinang selalu menjadi rujukan ataupun tujuan oleh wisatawan yang hendak ke pulau Bangka, karena Pangkalpinang adalah kota perdagangan dan jasa, di sinilah ekonomi terus tumbuh dan mengalir dikarenakan tidak ada potensi tambang dan perkebunan sebagaimana kabupaten yang lain.
Selain itu, dengan tumbuhnya kampus-kampus di beberapa titik seputaran Kota Pangkalpinang juga menjadikan Pangkalpinang sebagai tempat singgah bagi para pelajar dan mahasiswa yang hendak melanjutkan sekolah.
"Untuk itu kita menjadi bangga karena Pangkalpinang dapat menjadi alternatif pilihan untuk melanjutkan pendidikan yang sebelumnya lebih sering dilakukan ke luar pulau Bangka," ujarnya.
Ia berharap kedepannya Kota Pangkalpinang tetap menjadi sebuah kota yang memiliki daya tarik untuk melakukan aktivitas ekonomi dan pendidikan dan tentu hal ini membutuhkan dukungan yang kuat dari pemangku kebijakan di Kota Pangkalpinang, sehingga dibutuhkanlah sebuah kolaborasi baik oleh pemerintah daerah, swasta, masyarakat luas agar Pangkalpinang tetap menjadi kota yang memiliki khas sebagai Kota Melayu yang beraneka ragam suku dan budayanya.
"Di sini merupakan hal biasa ketika orang Melayu kemudian bertemu dan berteman akrab dengan orang dari Tionghoa, karena memang sejak dahulu ketika tumbuh dari kecil dan bersama-sama kita terbiasa membaur. Namun hal seperti itu menjadi aneh bagi beberapa daerah yang lain, tentu kita akan mendukung ini agar Pangkalpinang tetap memiliki pluralitas seperti hari ini dan Pangkalpinang dengan berbagai macam pernak-perniknya tetap menjadi kota yang memiliki banyak manfaat dan kekhasannya sendiri. Selamat ulang tahun untuk Kota Pangkalpinang yang ke-266," katanya.
Berita Terkait
Anggota DPRD minta BPBD Pangkalpinang pantau genangan air di Kota Pangkalpinang
26 Februari 2024 17:12
Anggota DPRD Pangkalpinang apresiasi pemkot terapkan pakaian tradisional
26 Februari 2024 15:47
DPRD Pangkalpinang usulkan Mie Go, Agus Suryadi dan Andri Nurtito jadi Pj wali kota
7 Oktober 2023 12:03
DPRD Pangkalpinang minta penyaluran beras cadangan pangan tepat sasaran
19 September 2023 14:34
Banyak anak yang belum masuk SMA, DPRD Pangkalpinang minta Pemprov segera cari solusi
5 Agustus 2023 12:00
Anggota DPRD dukung Pemkot Pangkalpinang Canangkan Zero Stunting
25 Mei 2023 15:29
Anggota DPRD Rio setiady harap Sekda baru cepat selesaikan permasalahan di Pangkalpinang
3 Maret 2023 16:17
DPRD Pangkalpinang harap pers terus kawal pembangunan
9 Februari 2023 21:23