Pangkalpinang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melalui Dinas Perhubungan Babel menyelenggarakan lomba masak antar OPD Pemprov Babel dan Mitra Perhubungan yang diselenggarakan di Halaman Kantor Gubernur Babel Jumat pagi (29/9/2023).
Acara lomba masak ini diikuti oleh 16 OPD Pemprov Babel dan mitra perhubungan, selain mempererat silaturahmi dan membangun sinergi serta kolaborasi antar Instansi Perhubungan, lomba masak yang digelar ini untuk memeriahkan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2023.
Pada kesempatan itu Pj Gubernur Babel Suganda Pandapotan Pasaribu dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi antar instansi yang berkaitan dalam menjalankan tugas dan fungsinya masing masing.
"Kegiatan ini tentunya akan meningkatkan sinergi dan kolaborasi antar instansi, yang berkaitan dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing" jelas Pj Gubernur Suganda.
Pj Gubernur Suganda juga berharap para peserta yang berasal dari seluruh Perangkat Daerah dan Instansi Mitra Perhubungan di lingkup Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini dapat menyiapkan hidangan terbaiknya.
"Semoga para peserta lomba nanti dapat menyiapkan hidangan terbaiknya, yang bisa disajikan dan dinikmati oleh para pengunjung, terlebih hidangan ini adalah khas Bangka Belitung" harapnya.
Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Asban Aris mengapresiasi peserta yang ikut serta sehingga kegiatan ini menjadi meriah, terlebih keterlibatan pihak Instansi Mitra Dinas Perhubungan.
Asban berharap sesuai dengan tema Hari Perhubungan Nasional 2023, yaitu Melaju Untuk Transportasi Maju, maka transportasi di Indonesia akan semakin maju, juga SOP dan standar keselamatan dalam bertransportasi untuk selalu penting diutamakan.
Dalam kegiatan lomba masak ini panitia sudah menyiapkan bahan dan bumbu yang akan disajikan berupa sajian masakan Lempah Kuning Khas Bangka Belitung, peserta hanya menyediakan alat masak dan peralatan lainnya yang dibutuhkan untuk mengoalh masakan tersebut.
Setelah melalui proses penilaian para juri maka ditetapkan tim lomba masak Kesbangpol Babel berhak menjadi juara I dan berhak mendapatkan uang sebesar 2,5 juta rupiah dan dilanjutkan juara II dari Kantor Kesehatan Pelabuhan ( Balai Kekarantinaan Kesehatan ) mendapatkan uang sebesar 1,5 juta dan juara III oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.**/rilis
Berita Terkait
Kesbangpol Babel apresiasi deklarasi pemilu damai MPW Pemuda ICMI
6 Februari 2024 22:55
Deklarasi Pemilu Damai, Kesbangpol Babel Apresiasi MPW Pemuda ICMI Babel
6 Februari 2024 16:21
Kesbangpol Babel imbau masyarakat pasang bendera merah putih
11 Agustus 2023 10:22
Kesbangpol dukung upaya BNPT dan FKPT cegah radikalisme di Babel
28 Juli 2023 14:03
Kesbangpol Babel apresiasi FKPT gelar festival musik, bangkitkan rasa cinta tanah air
27 Juli 2023 21:00
Kesbangpol Babel membentuk tim terpadu cegah kerawanan konflik pemilu
21 Juli 2023 14:01
ASN di Bangka Belitung diingatkan jaga netralitas dalam Pemilu 2024
18 Februari 2023 21:57
Kesbangpol Babel imbau ASN netral hadapi pemilu 2024
17 Februari 2023 16:16