Diyarbakir (Antara Babel) - Sedikitnya tiga orang tewas dan lebih dari 50 lagi cedera dalam serangan bom mobil di kantor polisi di Elazig, Turki timur, pada Kamis, kata sumber keamanan.
Reuters melaporkan, peristiwa itu terjadi beberapa jam setelah pengeboman serupa menewaskan tiga orang di kawasan tersebut.
Rekaman video menunjukkan asap tebal nampak di kawasan tersebut tidak lama setelah ledakan terjadi dan kerusakan parah tampak di bagian depan bangunan kantor polisi itu.
Kantor berita Turki Dogan mengatakan kelompok keras Partai Pekerja Kurdi (PKK) berada di balik serangan itu. Kelompok tersebut acap kali melancarkan serangan ke kantor polisi di Turki tenggara, yang dihuni sebagian besar suku Kurdi, dalam beberapa bulan belakangan.
Pada Rabu, tiga orang tewas dan 40 lagi cedera sesudah bom mobil meledak di dekat kantor polisi di Provinsi Van di timur, dekat perbatasan Iran, kata stasiun penyiaran pemerintah TRT, mengutip keterangan gubernur setempat.
Tidak ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu.
Wilayah tenggara yang berpenduduk mayoritas suku Kurdi diguncang aksi kekerasan sejak gencatan senjata antara pemerintah dan PKK yang berumur 2,5 tahun runtuh pada Juli 2015.
PKK dinyatakan sebagai kelompok teroris oleh Turki, Amerika Serikat dan Uni Eropa.
Berita Terkait
Polisi kerahkan 100 personel amankan wisuda di Unpar dari ancaman bom
15 November 2024 16:10
PT Timah keruk alur kapal nelayan Bom Sampur Bangka Tengah
6 November 2024 12:50
Sekitar 30 ancaman bom palsu sasar TPS di seluruh AS
6 November 2024 10:06
Pasukan Israel gunakan bom fosfor untuk menyerang Lebanon selatan
27 Oktober 2024 09:38
Israel jatuhkan lebih dari 80 bom hanya untuk membunuh Nasrallah
29 September 2024 11:50
Kemlu pastikan diplomat RI selamat dari serangan bom di Pakistan
23 September 2024 20:42
Bom bunuh diri di Kabul tewaskan 6 orang, lukai 13 lainnya
3 September 2024 09:40
Rumah Bacagub Aceh dibom orang tak dikenal
2 September 2024 09:59