Tanjung Pandan, Belitung (ANTARA) - Stasiun Meteorologi Kelas III HAS Hanandjoeddin, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memperkirakan kondisi cuaca di daerah cerah berawan pada hari pencoblosan Pilkada 2024, Rabu (27/11) besok.
"Secara umum kondisi cuaca di Kabupaten Belitung dan Belitung Timur pada, Rabu (27/11) adalah cerah berawan hingga berawan," kata Forecaster on Duty Stasiun Meteorologi Kelas III HAS Hanandjoeddin Belitung, Citra Aulia Nisa di Tanjung Pandan, Selasa.
Menurut dia, secara umum kondisi cuaca pada, Rabu (27/11) untuk Belitung dan Belitung Timur pada pagi hari cerah berawan dan berawan.
Ia mengatakan, namun kondisi cuaca di Belitung dan Belitung Timur terdapat potensi hujan disertai petir pada siang dan sore hari.
"Kalau siang memang berpotensi dilanda hujan yang disertai petir pada siang hingga sore hari," ujarnya.
Ia menjelaskan kondisi ini tidak terlepas dari musim penghujan yang sedang berlangsung di wilayah Belitung dan Belitung Timur.
"Jadi itu yang bisa kami sampaikan untuk perkiraan cuaca pada hari, Rabu (27/11) atau hari pencoblosan Pilkada 2024," katanya.