Pangkalpinang (ANTARA) - Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) Republik Indonesia merehabilitasi terumbu karang di Perairan Perlang, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung guna melestarikan Kembali terumbu karang di daerah itu.
"Kita melakukan transplantasi karang untuk memulihkan kembali terumbu karang di Perairan Perlang ini," kata Koordinator Pengelolaan dan Pencehagahan Kerusakan Kawasan Pesisir KLH, Adtyayuniati di Pangkalpinang, Selasa.
Ia mengatakan KLH bersama Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kepulauan Babel melakukan transplantasi karang di Perairan Perlang guna memulihkan kembali ekosistem dan lingkungan pesisir di daerah itu.
"Kegiatan pemulihan terumbu karang ini karena Perairan Perlang berpotensi menjadi destinasi wisata bahari di Provinsi Kepulauan Babel khususnya Bangka Tengah," ujarnya.
Ia berharap kegiatan transplantasi karang ini dapat dijadikan titik awal Perlang menjadi lebih baik lagi dan dapat menjadi destinasi wisata bahari di daerah ini.
"Kalau saya lihat di ujung Perairan Perlang ini ada Pulau Gusong yang merupakan salah satu destinasi wisata pulau kecil di Bangka Tengah," ujarnya.
Ia menyatakan dengan adanya rehabilitasi terumbu karang di Perairan Perlang ini dapat dijadikan satu kesatuan pembangunan pariwisata bahari di Bangka Tengah, sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di pesisir itu.
"Langkah ini tidak hanya melestarikan lingkungan pesisir, tetapi juga dapat meningkatkan pembangunan pariwisata yang pada akhirnya berdampak terhadap perekonomian masyarakat pesisir di daerah ini," katanya.
