Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar pelatihan budi daya perikanan laut kepada anggota kelompok agar semakin terampil menjalankan usahanya.

"Pelatihan kami gelar selama dua hari di perairan Desa Bakit, Parittiga dengan melibatkan para pelaku budi daya perikanan di sekitar Teluk Kelabat," kata Kepala Bidang Budi Daya Perikanan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bangka Barat, Wiratmo di Muntok, Rabu.

Menurut dia, usaha budi daya perikanan laut saat ini sudah mulai tumbuh di desa yang berada di pesisir Teluk Kelabat tersebut karena dinilai cukup menguntungkan.

Selain itu, peluang pasar untuk berbagai jenis ikan yang diminati pasar nasional dan internasional juga masih cukup terbuka sehingga tidak khawatir dalam pemasaran saat panen raya.

"Berbagai jenis ikan berkelas, seperti kakap, kerapu dan bawal masih potensial dikembangkan dan nilai jual stabil tinggi," ujarnya.

Untuk menangkap peluang dan seiring dengan animo anggota kelompok buri daya yang cukup kuat, pihaknya menggelar pelatihan agar para pelaku usaha semakin terampil dan mampu mengelola usaha agar mandiri dan semakin berkembang.

Pelatihan yang dilaksanakan selama dua hari berupa pengetahuan dalam kelas dan praktik lapangan tersebut mendatangkan narasumber dari Balai Besar Perikanan Laut Lampung.

Peserta pelatihan merupakan para anggota kelompok budi daya dan warga yang berada di sekitar Teluk Kelabat, antara lain perwakilan dari Desa Bakit, Teluklimau, Kayuarang, Kampak dan Desa Airmenduyung.

"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya serius pemerintah daerah dalam meningkatkan keterampilan pelaku usaha budi daya agar semakin terlatih dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang sering dialami dalam usaha budi daya perikanan laut," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019