Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Belitong Mandiri Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, akan mendatangkan sebanyak 10 ton daging sapi beku impor untuk memenuhi permintaan masyarakat  menjelang Idul Fitri 1440 Hjiriah.

"Kami berencana akan mendatangkan daging beku sapi impor sebanyak 10 ton dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat," kata Direktur PT Belitong Mandiri, Azrul Azwar di Tanjung Pandan, Jumat.

Menurut dia, PT Belitong mandiri sebagai Badan Usaha Milik Daerah berkomitmen membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan jelang Idul Fitri 1440 Hjiriah, diantaranya mendatangkan sebanyak 10 ton daging sapi beku impor dengan harga terjangkau.

"Memang daging sapi saat menjelang lebaran diperebutkan sehingga permintaannya cukup tinggi," ujar dia.

Ia mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan komunikasi intensif dengan pemasok di Jakarta, sehingga pengiriman daging sapi beku tersebut berjalan lancar dan tidak ada hambatan.

"Rencananya daging sapi beku impor masuk tanggal 25 Juli. Saat ini kami juga masih menunggu kepastian," katanya.

Sedangkan untuk penyalurannya, kata dia, akan melibatkan sejumlah "distribution channel" yakni sejumlah BUMdes dan koperasi di daerah itu.

"Kami akan melibatkan kompone lokal sehingga mereka punya kekuatan ekonomi," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019