Pemerintah Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mendorong pemerintah desa di daerah itu untuk mengembangkan desa wisata guna membantu meningkatkan pendapatan desa.

"Saya minta pemerintah desa dapat memaksimalkan dalam mengembangkan potensi alam terutama pada desa wisata," kata Bupati Bangka, Mulkan di Sungailiat, Kamis.

Menurut dia, pariwisata yang dimiliki pemerintah desa baik dari keindahaan alam maupun budayanya mampu memberikan konstribusi besar jika dikelola dengan benar.

"Kami memberikan otoritas  pemerintah desa guna mengelola alamnya sehingga ke depannya terbentuk pemerintahan desa yang mandiri," jelasnya.

Menurut bupati, sebagaimana misi dan visi "Bangka Setara" yang mengalihkan sektor pertambangan ke sektor pariwisata hendaknya harus didukung penuh dari semua lapisan masyarakat.

"Kita tidak dapat berharap sepenuhnya dari sektor pertambangan karena masa pemanfaatannya terbatas, berbeda dengan pariwisata yang berkelanjutan," jelasnya.

Mulkan mengatakan, dengan desa wisata yang dikelola dengan maksimal, baik dikelola oleh pemerintah desa maupun BUMDes memperbanyak akses objek wisata yang mudah dijangkau oleh wisatawan.

"Saya melihat hampir di semua wilayah desa memiliki potensi wisata hanya saja belum maksimal dalam pengelolaanya," ujarnya.

Bupati mengingatkan seluruh pemerintah desa, bahwa tidak selamanya dapat menggantungkan bantuan dana transfer baik dari pemerintah pusat maupun provinsi.

"Pemerintah desa mulai sekarang harus mampu menggali potensi desa untuk mendapatkan pendapatan," kata bupati.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019