Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyemprotkan cairan disinfektan di sepanjang jalan protokol guna menekan penyebaran COVID-19.

"Dalam satu mobil kami siapkan lima ton cairan disinfektan tetapi yang terpakai semalam hanya 2,5 ton dan disemprotkan di beberapa ruas jalan prtokol," kata Kepala Plh BPBD Belitung, Hendri Suzanto di Tanjung Pandan, Senin.

Baca juga: Empat ODP di Belitung dinyatakan negatif COVID-19
Baca juga: Pemkab Belitung dirikan posko krisis kesehatan COVID-19

Menurut dia, penyemprotan dilakukan di malam hari agar tidak mengganggu aktivitas masyarakat di daerah itu.

Ia mengatakan kegiatan penyemprotan disinfektan akan dilakukan secara berkala di beberapa ruas jalan protokol wilayah itu guna mengantisipasi penyebaran COVID-19.

"Kegiatan penyemprotan akan terus berlanjut sampai jalan-jalan semuanya disemprot dan akan kami evaluasi apakah dilakukan kembali atau cukup," katanya.

Baca juga: Pemkab Belitung tutup sementara objek wisata Pantai Tanjung Pendam
Baca juga: Dinkes Belitung Timur mencatat dua warga berstatus ODP

Sedangkan cairan yang digunakan dalam penyemprotan tersebut terdiri dari formula cairan pemutih dan senyawa kimia yang diyakini efektif membunuh kuman.

"Namun, saya berharap tidak terpaku pada penyemprotan lebih baik masyarakat tetap mematuhi protokoler kesehatan yang dikeluarkan pemerintah dengan tidak keluar rumah apabila tidak ada hal yang sangat penting," ujarnya.*

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020