Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengarantina empat warga yang dinyatakan reaktif COVID-19 setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan dengan menggunakan alat tes cepat.
"Memang hasil 'rapid test' (tes cepat) terhadap empat warga tersebut terkonfirmasi ada gejala terinfeksi virus corona, maka dilakukan penanganan cepat dengan dikarantina," kata Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Bangka Tengah dr. Bahrun R. Siregar di Koba, Kamis.
Ia menjelaskan empat warga yang dirahasiakan identitasnya itu belum bisa dipastikan terpapar COViD-19 karena memerlukan pemeriksaan lanjutan dengan uji swab.
"Hasil 'rapid test' empat warga itu sudah dikirim untuk dilakukan swab, sekarang kami menunggu itu namun empat warga tersebut tetap diisolasi," ujarnya.
Ia menjelaskan hingga sekarang tercatat dua warga Bangka Tengah terkonfirmasi positif COVID-19.
"Tidak ada penambahan kasus warga positif COVID-19, namun penyebarannya harus diwaspadai dan kami minta warga tetap mengikuti anjuran pemerintah menjaga jarak, menggunakan masker, dan selalu mencuci tangan," ujarnya.
Sebanyak dua warga yang positif COVID-19 saat ini masih dalam perawatan, sedangkan kesehatannya sudah mulai membaik.
"Kondisi dua warga yang positif itu sudah mulai membaik, namun belum bisa dikembalikan kepada keluarga karena masih menunggu hasil swab lanjutan," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020
"Memang hasil 'rapid test' (tes cepat) terhadap empat warga tersebut terkonfirmasi ada gejala terinfeksi virus corona, maka dilakukan penanganan cepat dengan dikarantina," kata Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Bangka Tengah dr. Bahrun R. Siregar di Koba, Kamis.
Ia menjelaskan empat warga yang dirahasiakan identitasnya itu belum bisa dipastikan terpapar COViD-19 karena memerlukan pemeriksaan lanjutan dengan uji swab.
"Hasil 'rapid test' empat warga itu sudah dikirim untuk dilakukan swab, sekarang kami menunggu itu namun empat warga tersebut tetap diisolasi," ujarnya.
Ia menjelaskan hingga sekarang tercatat dua warga Bangka Tengah terkonfirmasi positif COVID-19.
"Tidak ada penambahan kasus warga positif COVID-19, namun penyebarannya harus diwaspadai dan kami minta warga tetap mengikuti anjuran pemerintah menjaga jarak, menggunakan masker, dan selalu mencuci tangan," ujarnya.
Sebanyak dua warga yang positif COVID-19 saat ini masih dalam perawatan, sedangkan kesehatannya sudah mulai membaik.
"Kondisi dua warga yang positif itu sudah mulai membaik, namun belum bisa dikembalikan kepada keluarga karena masih menunggu hasil swab lanjutan," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020