Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Belitung Timur, Kepulauan Bangka Belitung mengeluarkan panduan terbaru terkait kegiatan olahraga pada masa tatanan normal baru.

"Panduan itu akan segera kami sosialisasikan seluruh pengurus cabang olahraga untuk dipatuhi saat menggelar latihan dan kegiatan olahraga," ujar Wakil Ketua II KONI Belitung Timur Ferizal di Manggar, Rabu.

Ia menjelaskan, panduan tersebut mengatur protokol kesehatan pada umumnya, seperti jaga jarak, penggunaan masker dan cuci tangan.

"Hal-hal khusus terkait olahraga, seperti pelatihan atlet, kejuaraan serta olahraga untuk masyarakat umum juga ikut diatur," katanya menambahkan.

Baca juga: Pemerintah Kabupaten Belitung Timur berikan beasiswa non-permanen

Ia mengatakan, sosialisasi normal baru dalam olahraga akan segera dilakukan dan pada tahap awal KONI bakal mengumpulkan pengurus cabang olahraga, pelatih dan beberapa perwakilan atlet.

"Kami akan jelaskan atau arahkan kepada mereka bagaimana berolahraga dalam masa pademi COVID-19. Setelah itu sosialisasi dilanjutkan untuk olahraga rekreasi,” kata Ferizal.

Menurut Ferizal panduan normal baru akan berbeda untuk tiap-tiap cabang olahraga. Namun yang jelas, penerapan physical distancing, pemakaian masker serta cuci tangan sebelum dan sesudah wajib tetap sama.

“Masing-masing cabor punya aturan sendiri. Misalnya Percasi (catur), itu harus pakai masker bahkan saat pertandingan wajib pakai face shield, nah berbeda dengan PASI (atletik) yang ada jarak antar atlet,” kata Ferizal menerangkan.

Baca juga: Pemkab Belitung Timur akan tes cepat seluruh mahasiswa

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020