Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyatakan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah adalah momentum untuk meningkatkan rasa sabar dan berbagi.

"Momentum Idul Adha 1441 Hijriah di tengah pandemi ini adalah salah satu ujian terhadap kesabaran kita dalam menghadapi masalah kehidupan," kata Sekretaris MUI Belitung Ramansyah di Tanjung Pandan, Kamis.

Menurut dia, kehidupan manusia memang tidak terlepas dari ujian seperti kesusahan maupun kesulitan hal tersebut sebagai dinamika dalam kehidupan.

"Jadi ini adalah i'tibar atau kita harus senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT," ujarnya.

Meskipun bersabar, lanjut Ramansyah, umat Islam harus tetap berinovasi, berkreasi dan produktif di tengah pandemi COVID-19.

Selain itu, kata dia, Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah atau hari raya kurban merupakan momentum untuk menguatkan rasa saling berbagi.

"Berkurban adalah salah satu manifestasi dari sikap saling berbagi. Maka, kita bisa berbagi baik harta atau daging kurban kepada saudara kita yang saat ini masih terdampak pandemi COVID-19," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020