Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil meraih piagam penghargaan bintang tiga Top BUMD Award tahun 2020 atau Top 200 dari Kemendagri.

"Alhamdulillah, dari 1.149 PPerumda di Indonesia, Perumda Tirta Bangka berhasil meraih piagam penghargaan Top 200 dari Kemendagri," kata Direktur Perumda Tirta Bangka Suhendra di Sungailiat, Selasa.

Dikatakan, penilaian yang cukup ketat dan bertahap oleh tim seleksi, difokuskan pada indikator capaian kinerja bisnis, pelayanan, begitu pula penilaian pada aspek peningkatan perbaikan manajemen perusahaan.

"Tim seleksi juga menilai kontribusi BUMD baik finansial maupun nonfinansial dalam mendukung pembangunan daerah dan perekonomian nasional," jelasnya.

Keberhasilan meraih piagam penghargaan Top 200, kata dia, memotivasi pihaknya dalam upaya peningkatan pelayanan ketersediaan air bersih dan sehat pada 11.500 pelanggan.

"Piagam penghargaan ini tentu suatu capian hasil kinerja dalam peningkatan pelayanan pelanggan, dan kami terus melakukan berbagai upaya pengembangan untuk memajukan perusahaan termasuk menargetkan penambahan pelanggan mencapai 1.000 pelanggan setiap tahun," katanya.

Suhendra berharap Perumda Tirta Bangka ke depannya menjadi perusahaan daerah yang terus berkembang dan dapat menjadi contoh bagi perusahaan daerah lainnya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

"Kapasitas distribusi air bersih untuk sekarang sudah mampu mencapai 260 liter per detik dengan asumsi ketersediaan air bersih masih mencukupi untuk kebutuhan pelanggan," jelasnya.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020