Sungailiat (Antara Babel) - Kepolisian Resor Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berjanji menekan angka kriminalitas di daerah itu melalui kegiatan Operasi Lilin Menumbing 2014.

"Kalau kita lihat setiap tahun pada kegiatan yang sama ada penurunan angka kriminalitas, dan saya optimistis pada Operasi Lilin 2014 juga akan menurun," kata Kapolres Bangka AKBP I Bagus Rai melalui Kabag Ops Kompol Joko Isnawan di Sungailiat, Rabu.

Dia menyebutkan, pada kegiatan Operasi Lilin 2012 kriminalitas tercatat 14 kasus, terdiri atas kasus pencurian dengan pemberatan sebanyak satu kasus, pencurian biasa satu kasus, penganiayaan biasa tiga kasus, pencurian kendaraan bermotor empat kasus, narkoba dua kasus, penipuan satu kasus, pencabulan satu kasus dan pengeroyokan satu kasus.

Sedangkan pada Operasi Lilin 2013 angka kriminalitas menurun menjadi hanya 12 kasus meliputi pencurian dengan pemberatan tiga kasus, pencurian biasa lima kasus, penganiayaan biasa dua kasus, melarikan anak di bawah umur satu kasus dan kasus pemerasan sebanyak satu kasus.

Hanya saja pada kegiatan itu angka kecelakanaan lalu lintas mengalami peningkatan dari sembilan kasus pada Operasi Lilin 2012 menjadi 19 kasus pada 2013.

"Saya imbau dan sekaligus mengajak seluruh lapisan masyarakat senantiasa menjadi polisi untuk dirinya sendiri, tanamkan kesadaran taat hukum sehingga dengan sendirinya akan tercipta keamanan dan ketertiban di lingkungan," katanya.

Menurut dia, hHal terpenting adalah segera laporkan ke pihak kepolisian terdekat jika mengetahui ada dugaan pelanggaran hukum di lingkungan, dan jangan sekali-kali melakukan tindakan hukum sendiri.

"Tindakan main hakim sendiri justru adalah pelanggaran hukum, laporkan saja ke pihak kepolisian dan polisi yang akan melakukan tindakan terhadap siapa pun yang melakukan pelanggaran," katanya.

Pewarta: Oleh: Kasmono

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2014