Pangkalpinang (Antara Babel) - Kepala Bagian Operasional Polres Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, Kompol Raspandi mengatakan, peredaran narkoba di kota itu saat ini tergolong tinggi dan sudah meresahkan masyarakat.

"Baru memasuki 2015, Satuan Narkoba Polres Pangkalpinang telah mengungkapkan dua kasus dengan dua orang tersangka, dimana keduanya selain sebagai pemakai juga sebagai pengedar," ujarnya di Pangkalpinang, Rabu.

Ia mengatakan, dua kasus yang telah diungkap pihaknya saat ini merupakan komitmen Polres Pangkalpinang dalam memberantas narkoba.

Menurut dia, dua kasus yang baru diungkap tersebut masih dalam skala kecil bila dibandingkan dengan peredaran narkoba yang ada di Pangkalpinang.

"Dua tersangka yang baru ditangkap oleh satuan narkoba merupakan pengedar kecil atau sebagai kurir yang hanya mencari keuntungan untuk digunakan sendiri," jelasnya.

Menurut dia, kebanyakan narkoba yang beredar di Pangkalpinang diperkirakan berasal dari daerah bagian selatan dan bos besarnya juga merupakan orang luar pulau Bangka.

Dalam menekan peredaran narkoba di wilayah hukumnya, pihaknya melalui satuan Binmas sudah melakukan sosialisasi yang melibatkan, TNI, Pemkot, tokoh masyarakat maupun para pemuda yang ada di Kota itu.

"Tingginya peredaran narkoba di Pangkalpinang karena dikarenakan banyaknya masyarakat yang bekerja sebagai penambang, sehingga mereka membutuhkan doping dengan cara mengonsumsi narkoba. Selain itu, uang yang mereka dapatkan dari penambangan juga cukup mudah," ungkapnya.

Ia mengungkapkan, selama pengungkapkan kasus narkoba, pihaknya belum mendapatkan informasi kalau peredaran narkoba sudha masuk ke dalam lingkungan sekolah.

Ia menilai, untuk memberantas peredaran narkoba di Kota itu harus dibantu peran aktif masyarakat dalam memberikan informasi jika menemukan kegiatan-kegiatan yang mencurigakan.

"Selain itu, Satuan Narkoba Polres Pangkalpinang juga giat melakukan razia di tempat-tempat hiburan yang diperkirakan banyak terjadi transaksi jual beli narkoba guna meminimalisir peredaran dan penyalah gunaan narkoba," katanya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015