Sebanyak 3.693 pasien COVID-19 di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dinyatakan sembuh atau selesai menjalani karantina dan perawatan.

"Jumlah tersebut termasuk tambahan pasien sembuh yang dirilis hari ini sebanyak 78 orang, berasal dari Kecamatan Mentok 52 orang, Simpangteritip dua, Jebus delapan, Parittiga dua, Kelapa tiga dan dari Tempilang 11 orang," kata Juru Bicara Satgas Pengendalian COVID-19 Kabupaten Bangka Barat, M. Putra Kusuma di Mentok, Minggu.

Selain ada tambahan jumlah pasien sembuh, pada hari ini juga dirilis 55 orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19, berasal dari lima kecamatan, yaitu Mentok 38 orang, Jebus 13, Parittiga dua, dan masing-masing satu orang dari Tempilang dan Kelapa.

Dengan adanya tambahan kasus baru tersebut, maka jumlah warga yang masih wajib menjalani masa karantina, perawatan dan isolasi mandiri menjadi 563 orang.

"Hari ini juga ada tambahan satu kasus pasien meninggal dunia, berasal dari Kecamatan Mentok, sehingga keseluruhan kasus pasien yang sebelumnya sudah dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19 yang meninggal dunia menjadi 78 orang selama pandemi berlangsung," katanya.

Putra menjelaskan, jumlah kasus warga di Bangka Barat yang terkonfirmasi positif COVID-19 selama pamdemi berlangsung hingga saat ini sebanyak 4.334 orang.

Menurut dia, saat ini tambahan jumlah kasus baru di daerah itu dalam tiga pekan terakhir masih cukup tinggi dan pemerintah telah menjalankan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 sebagai upaya pengendalian penularan virus.

Ia berharap masyarakat patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan 5M dan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 28 Tahun 2021 agar penyebaran virus tidak semakin meluas.

"Dengan adanya PPKM kami harapkan masyarakat semakin sadar dan patuh aturan tersebut agar bisa bersama-sama meminimalkan risiko penularan sekaligus menurunkan status PPKM," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021