Pangkalpinang (Antara Babel) - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Rustam Effendi mendukung program pemerintah kabupaten Belitung Timur yang akan membantu petani untuk memiliki lahan sawah.

"Program Pemkab Belitung Timur akan memberikan bantuan satu hektare sawah untuk satu keluarga petani," kata Rustam Effendi di Pangkalpinang, Senin.

Menurut dia, program bantuan sawah kepada petani melalui APBD kabupaten akan mempercepat perwujudan daerah berswasembada dan kedaulatan pangan, seiring bertambah luas areal pertanian sawah di daerah ini.

"Petani akan terbantu untuk memiliki lahan pertanian dan ini akan menambah semangat petani untuk mengembangkan dan mengelola lahan pertaniannya," ujarnya.

Ia berharap pemerintah kabupaten lainnya yaitu Kabupaten Belitung, Bangka, Bangka Barat, Bangka Tengah dan Bangka Selatan juga menerapkan program bantuan sawah ini kepada petani di daerahnya.

Selain itu, kata dia, pemkab diharapkan untuk selalu berkoordinasi dengan pemerintah provinsi dalam pelaksanaan operasioanal program dan pendayagunaan penyuluh pertanian.

"Koordinasi dan sinergitas sangat penting untuk menyamakan persepsi dalam mewujudkan ketahanan pangan di daerah ini," ujarnya.

Menurut dia, koordinasi antarpihak harus terjaga dengan baik, misalnya koordinasi dalam kegiatan supervisi, monitoring dan evaluasi, sehingga masalah pertanian bisa diatasi dengan cepat secara bersama-sama.

"Sinergitas dan koordinasi merupakan kunci keberhasilan, sebaliknya jika tidak ada koordinasi antarpihak maka program itu kurang berjalan dengan baik," ujarnya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015