Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kota Pangkalpinang, Samri mengatakan ketersediaan daging sapi dan kambing di Kota Pangkalpinang mencukupi hingga Lebaran Idul Adha 1444 Hijriah.

"Sebenarnya sudah jauh-jauh hari, kami bersama tim Pemkot Pangkalpinang melakukan survey ke beberapa peternakan sapi dan kambing. Alhamdulillah tidak ada kendala karena untuk ketersediaannya khususnya Kota Pangkalpinang lebih dari cukup," katanya di Pangkalpinang, Selasa (13/6).

Samri juga menjelaskan di tahun 2023 peternakan sapi bebas dari PMK (Penyakit Mulut dan Kaki), namun tidak menutup kemungkinan kalau kebersihan kandang tidak dijaga dan tidak disemprotkan dengan desinfektan akan kembali lagi.

"Tetapi dipastikan untuk tahun 2023 semua peternak sapi maupun kambing bebas dari PMK," ucapnya.

Selain daging sapi dan kambing segar, kata Dia, Bulog juga menyediakan daging beku yaitu daging kerbau, untuk mengantisipasi jika sewaktu waktu terjadi kekurangan pasokan daging sapi. 

Menurutnya jika khusus daerah Kota Pangkalpinang ketersediaannya mencukupi, tetapi kalau untuk daerah Provinsi Babel itu masih sedikit kekurangan.

Karena untuk sekarang ketersediaan sapi se  Babel 4.702 ekor, kambing 3.082 ekor, sedangkan untuk kebutuhannya se Babel 5.221 ekor, kambing 8.250 ekor.

Kemudian untuk masalah harga, tidak ada kenaikan yang signifikan, harganya masih sama dengan Lebaran Idul Fitri kemarin, namun jika ada kenaikan harganya tidak lebih dari Rp3 ribu.

Pewarta: Try M Hardi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023