Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggandeng Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Cemara Laut untuk mengembangkan Pantai Sinar Laut menjadi destinasi wisata baru.

"Kita gandeng Pokdarwis Cemara Laut dan kebetulan memang mereka memiliki keinginan yang kuat untuk menjadikan Pantai Sinar Laut sebagai kawasan wisata baru," kata Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman di Koba, Minggu.

Usai meninjau Pantai Sinar Laut bersama anggota Pokdarwis Cemara Laut, bupati meminta Dinas Pariwisata Bangka Tengah mulai melakukan desain program pengembangan objek wisata.

"Kita tentu memberikan apresiasi kepada Pokdarwis Cemara Laut yang memiliki keinginan yang kuat untuk mengelola Pantai Sinar Laut dan ini sejalan dengan program pemerintah," ujarnya.

Bupati mengatakan, Pokdarwis Cemara Laut selain mencari nafkah dengan melaut mereka juga ingin berkontribusi dalam menjaga ekosistem pantai dengan dikembangkan potensinya menjadi kawasan wisata.

"Tentu, kita sambut baik keinginan Pokdarwis Cemara Laut di Padang Mulia dan sudah saya minta Kabid Pariwisata untuk mendesain lokasi tersebut," ujarnya.

Pemkab Bangka Tengah selalu berkolaborasi dengan Pokdarwis dalam mengembangkan potensi pariwisata yang ada di daerah itu.

"Peran Pokdarwis sangat strategis dalam memajukan kawasan wisata dan beberapa destinasi wisata itu dikelola Pokdarwis, contohnya objek wisata Danau Pading, Kolong Biru, Pulau Ketawai, Pantai Terentang dan beberapa destinasi wisata lainnya," ujarnya.

Pemkab Bangka Tengah juga terus meningkatkan kompetensi anggota Pokdarwis, agar lebih profesional dalam mengelola kawasan wisata.

"Kita sering menggelar pelatihan khusus bagi anggota Pokdarwis karena peran mereka sangat penting, tidak hanya mengelola tetapi juga menjadi ujung tombak dalam mempromosikan kawasan wisata unggulan," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023