Pemerintah Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengantisipasi kenaikan harga bahan kebutuhan pokok di daerah itu menjelang bulan suci Ramadhan 1446 Hijiriah.

"Menjelang masuknya bulan suci Ramadhan 1446 Hijiriah kami mengantisipasi kenaikan sejumlah bahan kebutuhan pokok," kata Pj Bupati Belitung, Yuspian di Tanjung Pandan, Selasa.

Menurut dia, dalam waktu dekat pihaknya akan segera menggelar rapat koordinasi guna mengantisipasi terjadinya kenaikan harga bahan kebutuhan pokok menjelang bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah.

"Kami akan rapat memanggil seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mengantisipasi terjadinya kenaikan harga bahan kebutuhan pokok," ujarnya.

Dikatakannya, sejumlah bahan kebutuhan pokok di daerah itu saat ini mulai mengalami gejolak harga, salah satunya adalah komoditi beras kualitas medium dan premium.

Namun, lanjut dia, kenaikan harga beras tidak hanya terjadi di daerah itu namun telah menjadi persoalan nasional.

"Tidak hanya beras saja kami nanti akan mengantisipasi kenaikan harga di komoditi lain bahan kebutuhan pokok lainnya," katanya.

Yuspian menambahkan, dalam waktu dekat Belitung akan melaksanakan kegiatan Belitung Chinese Internasional Festival 2024.

Selama berlangsungnya kegiatan ini, lanjut dia, tingkat konsumsi masyarakat diperkirakan mengalami peningkatan sehingga harus diantisipasi agar tidak terjadi gejolak harga.

"Apalagi bertepatan dengan pelaksanaan bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah maka dipastikan konsumsi kebutuhan masyarakat akan mengalami peningkatan," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024