Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung, menyelaraskan program gerakan serempak guna eliminasi kemiskinan dan stunting (rampak gemintang) yang digagas pemerintah provinsi untuk mengatasi kemiskinan ekstrem di daerah setempat.

"Program rampak gemintang yang digagas pemerintah provinsi ini kita teruskan dan diselaraskan di daerah, sebagai komitmen bersama dalam mengatasi kemiskinan ekstrem dan kejadian stunting," kata Wakil Bupati Bangka Tengah Era Susanto di Koba, Kamis.

Era mengatakan itu setelah Pemprov Babel meluncurkan program rampak gemintang itu di Kecamatan Tempilan, Kabupaten Bangka Barat beberapa waktu lalu.

"Program ini sangat bagus dan bentuk komitmen bersama setiap daerah dalam upaya mengimplementasikan penurunan angka stunting dan penghapusan kemiskinan ekstrem yang holistik, integratif dan berkualitas," ujarnya.

Menurut Era, mencegah stunting dan kemiskinan ekstrem dibutuhkan upaya bersama yang dilandasi dengan komitmen yang kuat melalui koordinasi, sinergi, dan sinkronisasi antara pemangku kepentingan di Babel.

"Kita pada prinsipnya siap menyukseskan program rampak gemintang ini di Kabupaten Bangka Tengah dan tentu saja butuh dukungan bersama," ujarnya.

Bangka Tengah kata dia siap untuk bergerak bersama sesuai dengan instruksi Pj Gubernur Syarizal ZA untuk fokus dalam penurunan stunting dan penghapusan kemiskinan ekstrem.

Ia mengatakan Pemkab Bangka Tengah berkomitmen menyelaraskan program tersebut untuk diimplementasikan di masyarakat.

"Tentu kita terus berkolaborasi sehingga mampu menyumbang penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem yang cukup signifikan yang berdampak juga untuk hasil yang baik bagi Provinsi Babel," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024