Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sukses menggelar rangkaian perayaan Hari Statistik Nasional (HSN) 2024 dengan tema "Statistik Berkualitas Untuk Indonesia Emas" di Pangkalpinang, Rabu (18/9). 

Puncak HSN 2024 di Babel ditandai dengan berbagai kegiatan menarik yang diikuti oleh seluruh pegawai BPS se-provinsi. Mulai dari perlombaan olahraga, permainan, karaoke, hingga lomba kreativitas, acara ini berhasil menciptakan suasana yang meriah dan penuh semangat kebersamaan.

Kepala BPS Babel Toto Haryanto Silitonga mengatakan peringatan tahun ini menjadi momentum penting untuk mengapresiasi peran krusial statistik dalam pembangunan daerah dan nasional. 

 "Melalui berbagai kegiatan yang kita laksanakan, kita berharap dapat semakin meningkatkan semangat kebersamaan dan kontribusi BPS dalam menghasilkan data statistik yang berkualitas," katanya. 
 

Menurutnya selain kegiatan internal, BPS Babel juga menggelar sejumlah kegiatan yang melibatkan masyarakat luas. Salah satunya adalah webinar pemanfaatan data desa menuju Satu Data Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan literasi data di kalangan masyarakat.

"Data adalah kekuatan. Dengan data yang akurat dan terkini, kita dapat mengambil keputusan yang lebih baik untuk masa depan bangsa," katanya. 

HSN 2024 menjadi bukti nyata bahwa statistik bukan hanya sekadar angka-angka, tetapi merupakan alat yang ampuh untuk mewujudkan Indonesia Emas. Mari bersama-sama memanfaatkan data untuk membangun bangsa yang lebih maju dan sejahtera. 
 

Pewarta: Chandrika Purnama Dewi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024