Siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) 02 Santo Paulus Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sangat antusias mengikuti sosialisasi dan uji coba Program Makan Bergizi Gratis Presiden Republik Indonesia Prabowo.
"Alhamdulillah, anak-anak sangat senang dan bersemangat menikmati makanan bergizi ini," kata Penjabat Ketua PKK Kota Pangkalpinang Yuniar Putia Rahma saat membuka sosialisasi dan uji coba makan siang gratis di SD 02 Santo Paulus Pangkalpinang, Selasa.
Ia mengatakan kegiatan sosialisasi dan uji coba Program Makan Siang Gratis Presiden Prabowo Subianto ini, sebagai bentuk dukungan pemerintah kota dan PKK menyukseskan makan gratis yang akan dilaksanakan pada 2025 di seluruh wilayah Indonesia.
"Program makan siang bergizi gratis ini sangat baik untuk meningkatkan kualitas Kesehatan dan pendidikan anak-anak di daerah ini," katanya.
Ia menyatakan saat ini program makan sehat bergizi masih tahap sosialisasi dan uji coba ke sekolah dasar di Kota Pangkalpinang, agar pelaksanaan program presiden ini berjalan dengan baik di awal tahun depan.
"Kegiatan sosialisasi dan ujicoba makan sehat bergizi ini akan terus dilakukan hingga Desember tahun ini dan kami bersyukur para guru, siswa sangat antusias menyambut program ini," katanya.
Pada kegiatan sosialisasi dan uji coba makan sehat bergizi gratis ini, Penjabat Ketua PKK Pangkalpinang melakukan tanya jawab dengan para siswa-siswi dan dengan antusias anak-anak menjawab pertanyaan tersebut.
Yuniar Putia Rahma bertanya kepada siswa, makanan sehat bergizi apa saja yang harus dikonsumsi, dengan serempak anak-anak menjawab daging, ayam, telur, ikan, sayur mayur, buah-buahan, nasi dan susu, sehingga kegiatan sosialisasi tersebut penuh dengan suka cita dan riang gembira.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024