Muntok (Antara Babel) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bakal memberikan sosialisasi kepala kelompok masyarakat berkebutuhan khusus untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2017.

"Kelompok masyarakat berkebutuhan khusus selama ini kurang mendapatkan sosialisasi sehingga tingkat partisipasinya rendah," kata Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat, Harpandi di Muntok, Selasa.

Ia menerangkan, sosialisasi kepada kelompok masyarakat berkebutuhan khusus akan segera dilaksanakan di seluruh enam kecamatan di daerah itu dengan melibatkan petugas penyelenggara di tingkat kabupaten dan desa.

"Ada lebih dari 200 orang pemilih yang memiliki kebutuhan khusus, kami berharap melalui sosialisasi ini nantinya mereka bisa melaksanakan haknya dengan baik," kata dia.

Selain memberikan sosialisasi, kata dia, penyelenggara juga sudah menyiapkan petugas khusus di TPS untuk membantu pemilih berkebutuhan khusus pada saat pencoblosan, 15 Februari 2017.

"Meskipun jumlahnya sedikit tetapi warga berkebutuhan khusus tetap harus dijamah agar mereka bisa menggunakan haknya yang sudah dijamin undang-undang," katanya.

Pengamat politik Universitas Bangka Belitung, Ranto MA memberikan apresiasi positif terhadap rencana tersebut karena memilih kelompok masyarakat berkebutuhan khusus memiliki hak sama dengan pemilih lain.

"Selama ini penyelenggara selalu fokus sosialisasi kepada kelompok perempuan, pinggiran dan pemilih pemula, kami berharap rencana sosialisasi kepada kelompok berkebutuhan khusus bisa direalisasikan," kata dia.

Ia mengatakan, partisipasi memilih kelompok masyarakat berkebutuhan khusus di Kabupaten Bangka Barat pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati mencapai 27 persen atau 54 dari 200 orang pemilih.

"Penyelenggara perlu menyasar kelompok tersebut karena jika dijumlahkan di seluruh tujuh kabupaten/kota se-Babel cukup signifikan untuk mempengaruhi perolehan suara," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017