Pangkalpinang (Antara Babel) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencairkan dana Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) guru dan pegawai negeri sipil di lingkungan pemerintah provinsi, guna meningkatkan kesejahteraan keluarganya.

"Hari ini guru honorer dan PNS sudah bisa mengambil uang TPP," kata Gubernur Kepulauan Babel Rustam Effendi di Pangkalpinang, Senin.

Tidak hanya itu, kata dia pemerintah provinsi juga telah mencairkan dana komite sekolah SMA, SMK dan berpendidikan khusus, sehingga siswa dapat menuntut ilmu secara gratis.

Besaran dana komite sekolah untuk siswa SMA, SMK dan berpendidikan khusus kisaran Rp1,8 hingga Rp2 juta per siswa untuk mengurangi beban orang tua siswa dalam menuntut ilmu di sekolah.

"Tidak ada alasan pemerintah provinsi menahan dan mengambil dana komite sekolah ini," katanya.

Ia mengatakan untuk kelancaran pembayaran dana TPP dan komite sekolah ini, pihaknya telah membentuk tim pengawas dan akan menandatangani Peraturan Gubernur Dana TPP dan Komite Sekolah.

"Ini sudah menjadi komitmen kami dalam membantu orang tua siswa, guru dan PNS dalam meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," ujarnya.

Ia berharap telah dicairkannya dana TPP dan komite sekolah ini dapat meningkatkan kinerja guru dan PNS dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Saya berharap tidak lagi mendengar keluhan PNS terkait belum dibayarnya TPP, karena hari ini mereka sudah bisa mengambil tunjangan penghasilan itu," harapnya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017