Sungailiat  (Antaranews Babel) - Seniman di Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan dukungannya kepada Calon Bupati Bangka nomor urut 2, Mulkan untuk menjadi Bupati Bangka periode 2018 -2023.

"Mulkan sudah dikenal masyarakat sebelum mencalonkan diri menjadi bupati, ia dikenal masyarakat karena sosok yang peduli dengan masyarakat," kata Seniman Kabupaten Bangka, Natta Reza di Sungailiat, Kamis.

Ia mengatakan Mulkan sosok pemimpin yang patut dicontoh oleh seluruh masyarakat, sebab sejak menjadi seorang pengusaha sangat peduli dengan seluruh karyawannya dengan mengajak mereka berpikir untuk berkembang.

Menurut dia, sosok kepemimpinannya yang mengajak masyarakat berpikir caranya untuk berkembang.

"Dan saat ini, pak Mulkan merupakan sosok pemimpin yang cocok untuk memimpin Bangka lima tahun ke depan," ucapnya.

Ia mengatakan Mulkan adalah sosok yang cerdas terlihat ketika dia merealisasikan semua yang dijanjikan dan saat ini masyarakat Bangka sangat membutuhkan sosok yang seperti itu.

Ia berharap Mulkan dapat merealisasikan program Bangka Beriman dan dapat mengembangkan aktivitas pariwisata di Bangka.

"Kalau saya melihat dari program- program beliau, saya sangat menantikan program Bangka Beriman karena ketika seluruh rumah ibadah dapat diberdayakan semaksimal mungkin, Insya Allah masyarakat Bangka berakhlak mulia semua," ujarnya.

Ia menambahkan, mendukung karena Mulkan merupakan sosok yang peduli dengan seniman dan berharap dapat memperhatikan seniman- seniman di Bangka, mengingat seniman-seniman pada saat ini kurang didukung oleh pemerintah.

Pewarta: Dwi HP

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018