Toboali (Antaranews Babel) - Dinas Sosial Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung membantu dan mendampingi pengobatan bagi 20 penderita disabilitas mental, guna meringankan beban orang tua penyandang cacat di daerah tersebut.

"Kami telah melakukan pendampingan terhadap 20 orang penderita disabilitas mental untuk menjalani pengobatan rawat jalan dan inap ke Rumah Sakit Jiwa Sungailiat," kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bangka Selatan Benny Supratama di Toboali, Jumat.

Menurut dia faktor utama untuk membantu mempercepat kesembuhan para penderita disabilitas mental tergantung dari perhatian keluarga untuk merawat penderita.

"Jika pola perwatan dan pendampingan oleh keluarga maksimal dan sabar dalam merawat penderita disabilitas, ?maka kemungkinan besar pasien akan cepat sembuh," ujarnya.

Ia mengatakan dari 20 penderita disabilitas mental yang pengobatannya didampingi petugas dinsos satu orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh.

"Di sini peran keluarga sangat penting. Apalagi obat-obatanya cukup mahal, sekalipun itu obat generik. Makanya memang penanganannya harus ekstra," katanya.

Ia menambahkan setelah pasien dinyatakan sembuh oleh dokter, mereka akan direhabilisasi mental di panti rehabilitasi milik Kemensos di Bengkulu.

"Yang sudah pulih, akan kita rehab mentalnya di panti rehabilitasi di Bengkulu, " katanya.

Pewarta: Eko SR

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018