Mentok, Bangka Barat (ANTARA) - Kepolisian Resor Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meluncurkan lima Kampung Mandiri Tangguh COVID-19 sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
"Sampai saat ini sudah terbentuk lima kampung di masing-masing Polsek di wilayah hukum Polres Bangka Barat, kampung-kampung itu bisa menjadi percontohan bagi kampung lain agar kita bisa bersama-sama mencegah penyebaran COVID-19," kata Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah di Mentok, Kamis.
Ia menjelaskan lima kampung tangguh tersebut masing-masing Kelurahan Kelapa di Kecamatan Kelapa, Desa Tempilang di Kecamatan, Desa Simpangteritip di Kecamatan Simpangteritip, Desa Sekarbiru di Kecamatan Parittiga dan Kelurahan Tanjung di Kecamatan Mentok.
Di dalam kampung mandiri tersebut, warga secara sadar dan sukarela melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kesadaran warga dalam upaya pencegahan dini penularan COVID-19.
Selain melakukan pemeriksaan suhu seluruh warga yang masuk ke kampung itu, para relawan juga akan menyemprotkan disinfektan secara rutin, mewajibkan cuci tangan dan wajib memakai masker saat melakukan aktivitas di luar rumah.
"Para relawan bersama personel Bhabinkamtibmas, Babinsa dan petugas Puskesmas juga secara rutin melakukan sosialisasi agar warga semakin sadar dan disiplin menjalankan aturan kesehatan dan penerapan pola hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari, baik di dalam maupun di luar rumah," katanya.
Selain meningkatkan kesadaran menjalankan aturan kesehatan sesuai instruksi pemerintah, di kampung itu juga digalakkan usaha budi daya tanaman pangan, tanaman obat-obatan, sayur mayur, pembesaran ikan dan peternakan.
Menurut dia, pelaksanaan program percontohan Kampung Mandiri Tangguh COVID-19 tersebut bertujuan mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran virus sekaligus meningkatkan ketahanan pangan lokal di tengah pandemi yang sedang berlangsung.
"Warga dibantu para petugas dan aparat secara swadaya membangun kawasan yang sadar dan aktif membantu penanggulangan wabah sekaligus gemar bercocok tanam," katanya.
Berita Terkait
BPBD Babel latih relawan Desa Tangguh Bencana
1 Agustus 2023 14:22
BPBD Bangka Barat kuatkan edukasi cegah karhutla
18 Juli 2023 16:06
Bangka Barat latih relawan desa tangguh bencana
26 Juni 2023 13:00
BPBD Bangka aktifkan kembali desa tangguh bencana
11 Maret 2023 09:37
BPBD Bangka Barat tumbuhkan kesadaran bencana di lokasi rawan
21 Mei 2022 16:31
Belajar wujudkan masyarakat tangguh bencana
28 Desember 2021 08:59