Mentok, Babel (ANTARA) - Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bangka barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan bantuan sebanyak 1,4 ton bahan pakan ikan kepada kelompok budi daya ikan air tawar di daerah itu.
"Bahan pakan ikan yang baru kami salurkan ini merupakan bantuan yang dianggarkan melalui dana alokasi khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan," kata Kepala Bidang Budi Daya DKP Kabupaten Bangka Barat Wiratmo di Mentok, Sabtu.
Menurut dia, bahan pakan ikan yang disalurkan tersebut, terdiri dari tepung ikan sebanyak 700 kilogram, bungkil kedelai dalam bentuk tepung 700 kilogram, vitamin lima kilogram dan minyak ikan 10 kilogram.
"Bantuan untuk mendukung gerakan pakan mandiri itu kami salurkan kepada satu kelompok, yaitu kelompok budi daya ikan Bermakna di Desa Sekarbiru, Parittiga," katanya.
Wiratmo mengatakan, bantuan tersebut disalurkan untuk melengkapi bantuan mesin penepung dan pencetak pakan ikan yang sudah diberikan kepada kelompok itu.
"Kami berharap mereka terbantu dan bisa semakin mandiri dalam berusaha, karena selama ini pemerintah telah memberikan banyak bantuan dan pendampingan melalui para petugas penyuluh," katanya.
Kelompok itu mendapatkan bantuan karena berbagai pertimbangan, antara lain dinilai serius mengembangkan usaha bersama yang dibuktikan dengan selalu aktif menjalankan usaha dalam tiga tahun terakhir, memiliki kelompok usaha berbadan hukum, mengajukan proposal bantuan dan dinyatakan layak oleh petugas penyuluh.
Bantuan ini merupakan bentuk keseriusan pemerintah dalam memotivasi masyarakat menggeluti usaha budi daya perikanan air tawar yang dinilai masih memiliki peluang besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Peluang usaha masih terbuka seiring semakin meningkatnya kebutuhan konsumsi masyarakat, Pemkab akan selalu dukung jika usaha dijalankan bersungguh-sungguh," katanya.