Toboali (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Selatan,Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Supriyadi menghimbau kepada masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan walaupun angka kasus covid-19 sudah melandai di daerah ini.
"Saat ini masih ada sekitar 30 pasien yang teronfirmasi positip covid-19 yang sedang menjalani perawatan sedangkan yang sembuh sudah sebanyak 3927 pasien,"kata Supriyadi di Toboali,Jumat(15/10).
Disampaikannya ada dua kecamatan yang sudah bebas dalam perawatan yaitu Kecamatan Lepar Pongok dan Kecamatan Kepulauan Pongok.
"Kecamatan Simpang Rimba juga hanya ada dua orang begitu juga dengan Kecamatan Pulau Besar jumlahnya hanya tiga orang dan Kecamatan Payung sebanyak empat orang sisanya kecamatan Toboali ada sembilan orang,"kata dia.
Menurut Supriyadi yang juga Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bangka Selatan ini walaupun jumlah pasien Covid-19 sudah melandai kita harus tetap mematuhi protokol Kesehatan.
"Protokol Kesehatan harus kita jalankan walaupun kasus ini sudah mulai melandai,"katanya.
Ia berharap kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi segera mendatangi Puskesmas-puskesmas yang telah ditetapkan pemerintah dan gerai vaksin yang tersedia.
"Saat ini ada beberapa fasilitas umum yang digunakan untuk memberikan vaksinasi kepada masyarakat diantaranya Simpang Tugu Nanas Toboali dan Perkantoran pemda setempat, serta tempat lain yang telah disediakan,"kata dia.
Berita Terkait
Wabup Bangka Selatan akan panggil Kadinkes terkait Pustu terbengkalai
16 November 2019 17:00
Penumpang pesawat di Bandara Pangkalpinang terapkan prokes COVID-19
25 Desember 2023 10:31
Sandiaga imbau masyarakat terapkan prokes pada momen akhir tahun
24 Desember 2023 19:30
Satgas COVID-19 terbitkan aturan prokes masa transisi endemi
9 Juni 2023 22:57
KKP minta jamaah calon haji Babel gunakan masker cegah COVID-19
4 Juni 2023 12:05
Satgas COVID-19 Babel imbau masyarakat tetap jalankan protokol kesehatan
20 Mei 2023 10:24
Kemenkes minta prokes diaktifkan lagi untuk cegah lonjakan COVID-19
21 April 2023 14:37
ARUS MUDIK - Bandara Pangkalpinang wajibkan pemudik untuk taati prokes
17 April 2023 10:35