Muntok (Antara Babel) - Empat partai politik di Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung mengusung Sukirman-Sapri Arsyad menjadi pasangan calon peserta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2015.
Empat partai politik masing-masing Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) berkoalisi mengusung wakil bupati petahana, Sukirman, mencalonkan diri sebagai bupati berdampingan dengan Sapri yang berasal dari kalangan pengusaha di daerah itu.
Sukirman dan Sapri di Muntok, Senin, sekitar pukul 14.00 WIB bersama-sama pengurus dan simpatisan partai pendukung mendaftarkan diri untuk menjadi peserta Pilkada 2015 ke Kantor KPU setempat.
Rombongan yang berjumlah sekitar 300 orang berjalan kaki dari rumah dinas Wakil Bupati Bangka Barat menuju kantor KPU setempat yang jaraknya sekitar 500 meter.
Rombongan diterima langsung Ketua KPU Kabupaten bangka Barat, Martono, seluruh komisioner dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bangka Barat.
Tampak dalam rombongan, ketua Anggota DPRD Kabupaten setempat dari Partai Golkar, Ali Purwanto, Ketua DPC Partai Bulan Bintang Zalpian, Ketua DPC Partai Demokrat Sayuti Arsyad, Ketua DPD Pantai Nasdem Yuristyo Firmadata dan Sekretaris Nendar Firdaus, dan Ketua DPD Partai Gerindra, Erka.
Empat koalisi partai politik tersebut memiliki delapan kursi perwakilan di DPRD Kabupaten setempat yang terdiri dari Partai Demokrat tiga kursi, Partai Nasdem dua kursi, Partai Gerindara dua kursi dan PBB satu kursi.
Terkait dengan upaya memaksimalkan dukungan terhadap pasangan Sukirman-Sapri, Ketua DPC PBB Kabupaten Bangka Barat Zalpian mengungkapkan sudah mulai bergerak untuk membangunsoliditas pendukung di tingkat bawah.
"Kami sudah mulai bergerak, kami yakin dengan pengalaman dan visi-misi yang diusung pasangan, masyarakat akan percaya dan memberikan dukungan kepada pasangan tersebut," kata Anggota DPRD Kabupaten Bangka Barat tersebut.