Toboali, Bangka Selatan (ANTARA) - Jajaran Kepolisian Resort Bangka Selatan,Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan mengelar Car Free Day dan Senam Bersama di Balai Wisata Simpang Lima Toboali pada Minggu (3/7) sekitar pukul 06.00 WIB.
"Acara ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-76,"kata Kapolres Bangka Selatan AKBP.Joko Isnawan melalui Kasatlantas Polres Bangka Selatan AKP Andi Eko Wardana di Toboali, Sabtu (2/7).
Disampaikannya untuk mensukseskan kegiatan ini sudah melakukan beberapa persiapan diantaranya menyiapkan pengalihan arus lalu lintas bagi masyarakat.
"Car free day ini artinya hari bebas kendaraan bermotor,jadi harus ada pengalihan lalu lintas dalam dan sekitar lokasi kegiatan,"kata dia.
Menurut Andi dengan dilaksanakan kegiatan ini seluruh masyarakat bisa bebas berjalan kaki dan berolahraga serta bersepeda di lokasi dan jadwal yang telah ditetapkan.
"Mari masyarakat Bangka Selatan yang hendak mengikuti kegiatan perdana ini segera datang ke lokasi,"katanya.
Ia mengatakan tema dalam kegiatan ini adalah implementasi Art Policing guna mewujudkan KAMSELTIBCARLANTAS dalam rangka menuju Indonesia Tangguh Indonesia Maju.
"Ada beberapa kegiatan dalam acara ini selain Car Free Day yaitu seperti Senam Bersama juga live musik,"kata Andi.
Dirinya berharap kegiatan ini dapat meningkatkan peran serta masyarakat untuk berolahraga,bagi masyarakat yang hendak berpartisipasi silahkan datang dan bawa kawan serta keluarga.
"Ini kegiatan perdana di Tahun 2022,semoga dengan dilaksanakan kegiatan ini dapat lebih meningkatkan sinergitas Polri dan masyarakat,"harapnya.
Berita Terkait
Polres Bangka Selatan kawal pendistribusian sarana produksi pestisida
16 November 2024 19:42
Polres Bangka Selatan tanam 1000 pohon Cemara dukung program "Ketahan Bumi Serumpun Sebalai"
16 November 2024 06:00
Polres Bangka Selatan kerahkan ratusan personel amankan debat publik paslon
13 November 2024 21:16
Polres Bangka Selatan dukung program swasembada pangan
13 November 2024 11:07
Polres Bangka Selatan gelar donor darah bantu ketersediaan stok darah
29 Oktober 2024 12:20
Polisi Bangka Selatan tangkap dua kurir narkoba jenis sabu
8 Oktober 2024 20:43
Polisi Bangka Selatan ringkus pria aniaya isteri siri dan anak kandungnya
2 September 2024 13:11