Pangkal Pinang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan memfasilitasi tenaga medis di RSUD Dr (H.C) Ir Soekarno Babel untuk melanjutkan pendidikan spesialis, guna meningkatkan sumber daya manusia (SDM) nakes di daerah itu.
"Kami sudah siapkan anggaran untuk pendidikan tenaga medis di RSUD Dr (H.C) Ir Soekarno ini," kata Penjabat Gubernur Kepulauan Babel Ridwan Djamaluddin di Pangkalpinang, Kamis.
Ia mengatakan peningkatan SDM tenaga medis ini sangat penting mengingat sarana dan prasarana di RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah bagus, untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Kita membuka kesempatan bagi tenaga medis baik itu untuk melanjutkan pendidikan spesialis maupun pendidikan teknis lain sejauh itu dibutuhkan di RSUD ini," ujarnya.
Menurut dia sesuai dengan diskusi dengan Dirut RSUD Dr (H.C) Ir Soekarno Provinsi Kepulauan Babel dr. Ira Ajeng Astried, RSUD ini masih banyak membutuhkan dokter spesialis di beberapa bidang tertentu.
"Kami mengajak agar semua pihak perlu kerja keras lagi, mengingat kesadaran masyarakat akan kesehatan secara umum masih sangat perlu ditingkatkan lagi," katanya.
Dirut RSUD Dr (H.C) Ir Soekarno Provinsi Kepulauan Babel dr. Ira Ajeng Astried mengatakan peningkatan SDM dan fasilitas kesehatan ini juga untuk memenuhi standar pelayanan RSUD yang terakreditasi, bermutu dan dapat dipertanggungjawabkan.
"Akreditasi ini sangat penting dan bermanfaat baik bagi rumah sakit serta masyarakat di daerah ini," katanya. **3**
Berita Terkait
Pemprov Babel luncurkan layanan radioterapi di RSUD Soekarno
26 November 2024 19:02
Kapolda Babel bersama Forkopimda cek kesiapan jelang pemungutan suara Pilkada 2024
26 November 2024 18:20
Pemprov Babel uji coba makan bergizi gratis di SDN 12 Penyamun
25 November 2024 22:20
Ketua DPRD Babel prihatin 50 pejabat eselon pemprov belum dilantik
25 November 2024 13:18
Babel fokus tingkatkan investasi SDM dukung pembangunan nasional
23 November 2024 09:40
Pemprov Babel tanami buah lokal di 2,1 hektare lahan kritis
22 November 2024 15:34
Tiga desa di Bangka Belitung terima penghargaan Proklim Kementerian LHK
21 November 2024 21:10
Pemprov Babel berikan Adiwiyata untuk sembilan sekolah
21 November 2024 21:09