Toboali, Bangka Selatan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga memasang rumput dua lapangan sepakbola di daerah itu.
"Dua lapangan sepakbola yang kita pasang rumput itu antara lain lapangan sepakbola Desa Air Bara dan Desa Bencah Kecamatan Air Gegas,"kata Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bangka Selatan Firmansyah di Toboali, Rabu (2/08).
Disampaikannya anggaran untuk pemasangan rumput itu hampir mendekati angka satu miliar rupiah di dua lapangan sepakbola Desa tadi agar kualitas lapangan sepakbola lebih baik.
"Tujuan penataan dan pemasangan rumput itu bertujuan agar kualitas lapangan bola lebih baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang menggunakan lapangan tadi,"kata dia.
Menurut Firmansyah pemasangan rumput itu juga nanti dapat digunakan untuk mengelar pertandingan dan event-event sepakbola berskala lokal maupun nasional.
"Dengan banyaknya event turnamen maka otomatis dampaknya terhadap perekonomian masyarakat sekitar seperti pelaku UMKM,"kata dia.
Dirinya berharap lapangan yang sudah dipasang rumput itu dapat dijaga dengan baik serta dirawat dan dipelihara oleh seluruh masyarakat desa itu.
"Sebab lapangan itu milik masyarakat, karena nanti Kedepannya akan banyak event olahraga sepakbola yang akan terselenggara jika lapangan telah sesuai dengan standar dan kualitas,"kata dia.