Pangkalpinang (ANTARA) - Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Safrizal ZA menemui massa yang melakukan aksi damai untuk menuntut pemerintah segera melakukan moratorium penambangan bijih timah yang merugikan lingkungan dan masyarakat di daerah itu.
"Mari kita kawal bersama-sama agar tuntutan dari Walhi, mahasiswa, pencinta lingkungan dan kelompok nelayan berjalan baik," kata Safrizal ZA saat menemui massa yang berjumlah ratusan orang dalam aksi damai di Pangkalpinang, Senin.
Ia mengingatkan massa harus sepakat untuk mengawal tuntutan moratorium penambangan bijih timah di Provinsi Kepulauan Babel ini. Jangan sampai nanti ada yang jalan sendiri untuk mencari keuntungan yang akhirnya menimbulkan konflik di masyarakat.
"Saya tidak bisa mencabut izin usaha penambangan (IUP), tetapi saya bisa bersurat kepada kementerian yang mengeluarkan IUP ini supaya ditinjau kembali izin tambang tersebut," katanya.
Direktur Eksekutif Walhi Babel Ahmad Subhan Hafiz mengatakan aksi damai menuntut moratorium penambangan ini diikuti sekitar 250 orang dari Walhi, mahasiswa, organisasi pencinta lingkungan dan kelompok nelayan Pangkalpinang.
"Ada tiga agenda penambangan dituntut moratorium, diantaranya stop izin-izin baru penambangan bijih timah," katanya.
Selanjutnya, pemerintah segera mengevaluasi seluruh izin-izin penambangan yang sudah ada, tata kelola penambangan yang menyebabkan konflik di tengah-tengah masyarakat.
"Kami meminta pemerintah mengevaluasi izin-izin tambang ini yang merusak lingkungan dan praktik-praktik korupsi segara dievaluasi dan dicabut," katanya.
Ia menyatakan tuntutan terakhir pemerintah harus mempercepat pemulihan kerusakan lingkungan di pesisir dan laut.
"Kami juga meminta pemerintah mencabut izin HTI di Bangka Barat yang mengupasi tanah-tanah rakyat di daerah itu," katanya.
Pantauan ANTARA Babel aksi damai di Komplek Perkantor Gubernur Kepulauan Babel dikawal aparat kepolisian dan berjalan damai dan kondusif.
Berita Terkait
Sambil duduk, Pj Gubernur Babel dengar aspirasi warga dan nelayan Beriga
29 Oktober 2024 15:44
Eropa gelar demo protes serangan Israel ke Gaza, Lebanon
13 Oktober 2024 12:40
Cek fakta, video Luhut marah ke Najwa karena mendukung demo penolakan revisi UU Pilkada
16 September 2024 19:17
Cek fakta, artikel Rocky Gerung tantang mahasiswa demo UU hukuman mati koruptor
11 September 2024 11:23
Kompolnas akan surati Kapolri soal penggunaan gas air mata di demo
28 Agustus 2024 17:26
Hoaks! Artikel Jokowi tantang mahasiswa demo untuk sahkan UU hukuman mati bagi koruptor
27 Agustus 2024 19:51
Polda Metro Jaya telah pulangkan 112 demonstran
23 Agustus 2024 20:39
IPW kecam kekerasan aparat dalam menangkap pendemo di DPR
23 Agustus 2024 20:15