Pangkalpinang (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung menggelar Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara (BMN) Semester 1 Tahun 2024 gunamewujudkan laporan keuangan dan barang milik negara (BMN) yang berkualitas dan akuntabel. Kegiatan yang bertema “Dengan Operator PASTI, Kita Tetap WTP” tersebut digelar pada (4-5/07/2024) di Balai Pengayoman Kantor Wilayah.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, Harun Sulianto dalam rilisnya di Pangkalpinang, Sabtu (6/7) mengatakan, bahwa seluruh Kementerian/Lembaga Pemerintah secara periodik wajib menyusun dan menyampaikan Laporan Keuangan sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap pelaksanaan anggaran.
Harun juga mengatakan Kanwil Kemenkumham Babel sebagai Unit Akuntansi Wilayah bertugas mengkompilasi Laporan Keuangan satuan kerja di bawahnya, serta memiliki kewajiban untuk menyusun dan menyampaikan Laporan Keuangan secara periodik sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan.
Kegiatan Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan BMN ini merupakan kegiatan yang dimaksudkan untuk memastikan Laporan Keuangan yang disusun dan nantinya disampaikan oleh Kanwil Kemenkumham Babel kepada Unit Eselon I merupakan Laporan Keuangan yang berkualitas, akurat, transparan, akuntabel dan tepat waktu.
Pada kesempatan ini, Harun menyebutkan jika persentase penyerapan anggaran di Kanwil Kemenkumham Babel per 1 Juli 2024 telah mencapai 52,14 %, serta nilai IKPA yaitu 99.62.
“Untuk triwulan 3 tahun 2024, penyerapan anggaran kita targetkan sebesar 75 persen, untuk itu segera buat perencanaan yang baik,” pesan Harun.
Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Dwi Harnanto menyebutkan, tujuan dari kegiatan rekonsiliasi ini yaitu untuk melaksanakan review dan evaluasi data laporan keuangan dan BMN pada seluruh satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Babel selama periode semester I tahun 2024.
Review dilakukan untuk memastikan bahwa data laporan keuangan dan BMN telah sesuai dengan ketentuan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP).
“Data laporan keuangan dan BMN tersebut dijadikan dasar dalam penyusunan Catatan Atas Laporan Keuangan m(CALK),” pungkas Dwi.
Dwi menjelaskan pelaksanaan review terhadap data laporan keuangan dan BMN dilakukan oleh masing-masing pembina Eselon I secara teleconference dengan didampingi oleh Koordinator Wilayah Satker Pemasyarakatan dan Imigrasi dari Kantor Wilayah.
Pada Februari tahun 2024, Kanwil Kemenkumham Babel berhasil meraih 10 penghargaan Satuan Kerja Berkinerja Terbaik Semester II Tahun 2023 dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pangkalpinang.
Adapun penghargaan yang diraih yaitu:
1. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen Imigrasi (649004);
2. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA BSK (649009);
3. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA BPHN (649008);
4. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen AHU (649002);
5. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen KI (649005);
6. Peringkat Pertama Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 100 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen PP (649006);
7. Peringkat Kedua Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 99,97 jKategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah nDIPA Ditjen Pemasyarakatan (649003);
8. Peringkat Ketiga Satuan Kerja dengan Nilai IKPA 99,96 Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta- 2,5 Miliar Rupiah Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen HAM (649007);
9. Peringkat Pertama Bendahara Pengeluaran Satker Terbaik dalam penyampaian LPJ melalui aplikasi SPRINT Periode Semester II Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA BPHN (649008);
10. Peringkat Ketiga Bendahara Pengeluaran Satker Terbaik dalam penyampaian LPJ melalui aplikasi SPRINT Periode Semester II Tahun 2023 yaitu Kantor Wilayah DIPA Ditjen PP (649006).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kunrat Kasmiri), Kepala Bidang Keamanan (Ridha Ansari), Kepala Lapas Pangkalpinang (Badarudin), Kepala Lapas Perempuan Pangkalpinang (Hani Anggraeni), Kepala Rupbasan Pangkalpinang (M. Anwar), para Pejabat Struktural, serta para Operator SAKTI Modul GLP, BMN dan Persediaan di Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi.
Berita Terkait
Kanwil Kemenkumham Babel raih penghargaan pemenuhan hak jam belajar
6 November 2024 22:11
Kemenkumham Babel gelar diskusi strategi kebijakan
6 November 2024 19:48
Kanwil Kemenkumham Babel harmonisasi dua Ranperkada Bangka Tengah
18 Oktober 2024 09:43
Kanwil Kemenkumham Babel bahas Ranperkada Kota Pangkalpinang terkait Smart City
17 Oktober 2024 09:16
Hingga Oktober 2024, Kemenkumham Babel raih nilai IKPA sebesar 99,67
16 Oktober 2024 15:28
Kemenkumham Babel gelar rakor Dilkumjakpol
16 Oktober 2024 10:30
Kadivpas Kemenkumham Babel apresiasi ikrar zero halinar di Lapas Kelas IIA Pangkalpinang
15 Oktober 2024 18:05
Imigrasi Pangkalpinang laksanakan Operasi Jagratara 2024
14 Oktober 2024 10:53