Jakarta (ANTARA) - Manchester United telah resmi menunjuk mantan penyerang mereka, Ruud van Nistelrooy sebagai salah satu asisten pelatih Erik ten Hag.
"Manchester United telah menunjuk Rene Hake dan Ruud van Nistelrooy sebagai asisten pelatih tim utama pria, di bawah Erik ten Hag hingga Juni 2026," tulis Setan Merah di situs resmi mereka pada Kamis.
Van Nistelrooy pernah membela Manchester United di bawah pelatih Sir Alex Ferguson dari 2001 hingga 2006. Selama lima musim, mantan penyerang Timnas Belanda itu tampil 219 kali dan mencetak 150 gol di semua kompetisi.
Penunjukan Van Nistelrooy dan Rene Hake termasuk dalam bagian perombakan staf pelatih Erik Ten Hag.
Ten Hag sendiri menyambut kedatangan dua kompatriotnya tersebut serta menyebut Van Nistelrooy dan Rene Hake akan menambah pengalaman, pengetahuan dan energi baru di jajaran staf kepelatihan.
"Saya senang Rene dan Ruud setuju untuk bergabung dengan proyek kami. Sekarang adalah waktu yang bagus untuk memperbarui tim kepelatihan, kami akan melanjutkan pencapaian dua tahun terakhir dan mendorong ke tingkat selanjutnya," ujar Erik Ten Hag.
Van Nistelrooy sebelum pernah melatih PSV Eindhoven pada musim 2022/23. Dia berhasil membawa klub tersebut menjuarai Piala Belanda dan finis peringkat dua di Eredivisie (Liga tertinggi Belanda).
Sedangkan Hake pernah pernah melatih Go Ahead Eagles selama dua musim (2022 - 2024) dan berhasil membuat tim tersebut finis peringkat sembilan di Eredivisie musim lalu.
Berita Terkait
Van Nistelrooy puji penampilan Amad Diallo
8 November 2024 13:53
Hasil undian putaran ketiga Piala FA: Arsenal vs Manchester United, Villa vs West Ham
3 Desember 2024 22:09
Liga Europa: Manchester United menang 3-2 atas Bodo/Glimt
29 November 2024 08:45
Hasil imbang warnai debut pelatih Ruben Amorim tangani Manchester United
25 November 2024 06:13
Klasemen Liga Inggris: Manchester City gagal pangkas jarak dengan Liverpool
24 November 2024 18:29
Ruben Amorim: Gaya bermain MU akan berubah
23 November 2024 10:43
Jadwal Liga Inggris: City vs Tottenham hingga debut Ruben Amorim
22 November 2024 11:39