Pangkalpinang (ANTARA) - Mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB), Program Studi Ilmu Politik melakukan kunjungan ke panti asuhan Muara Kasih Bunda Pangkalpinang guna membahas “Peran Panti Asuhan Dalam Pembentukan Karakter Anak Asuh".
Kunjungan ini bertujuan memberikan wawasan atau pengetahuan kepada anak-anak panti asuhan tentang betapa pentingnya pendidikan karakter di masa sekarang, agar terciptanya masa depan yang cerah bagi bangsa dan negara. Kegiatan ini dihadiri sebanyak 43 anak-anak dan beberapa pengurus panti asuhan.
Di Panti Asuhan Muara Kasih Bunda terdapat anak dengan beragam kondisi. Ada yang tidak memiliki keluarga, ada yang disabilitas, ada yang keluarganya jauh, dan beragam kondisi lainnya.
Pengurus panti asuhan Muara Kasih Bunda, Ria, mengatakan panti asuhan memiliki pengasuh yang bertugas menggantikan peran orang tua dalam mengasuh.
“Kami para pengasuh sudah menjadi peran pengganti orang tua kandung dari anak yang ada di panti ini, seperti halnya mendidik agama, bersekolah seperti anak-anak di luar sana dan layaknya kami sebagai pengasuh mengurus anak kami tersendiri dan sama dengan anak-anak di luar sana, tidak ada yang beda," ujarnya .
"Dalam mengurus anak asuh juga pasti ada kendala, balik ke kitanya lagi, ikhlas atau enggak kita ngurus anak-anak disini, mungkin juga pasti ada perubahan dari awal mereka datang (anak panti) sampai sekarang alhamdulillah sedikit ada perubahan dan semoga kedepannya juga karakter anak-anak disini lebih baik," tambahnya.
Ia berharap semoga anak-anak panti asuhan dan teman-teman mahasiswa Universitas Bangka Belitung bisa tetap menjalin tali silahturahmi dan tetap semangat menebar kebaikan dan semoga kegiatan ini bisa berkah untuk teman-teman semua.
Kegiatan ini diakhiri dengan pembagian sembako kepada anak-anak di panti dan ditutup dengan foto bersama anak-anak panti berserta pengasuh Panti Asuhan Muara Kasih Bunda.
*) Penulis adalah Salsa Nabila, Mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB) jurusan ilmu politik
Berita Terkait
Mahasiswa Fakultas Hukum UBB kunjungi panti asuhan: Menabung kebaikan berbagi keceriaan
10 Oktober 2024 22:20
Mahasiswa ilmu politik UBB sosialisasi pentingnya pendidikan di panti asuhan Muara Kasih Bunda
5 Oktober 2024 19:56
Mahasiswa UBB ke panti asuhan bahas peran pengasuh dalam meningkatkan kesejahteraan dan pengembangan ekonomi anak
1 Oktober 2024 20:24
Kemenkumham Babel gelar bakti sosial di panti asuhan peringati Hari Pengayoman ke-79
10 Agustus 2024 18:48
PKK Babel gelar "panen berkah" sayur bantu panti asuhan
26 Juli 2024 10:24
Kejari Pangkalpinang bantu anak panti asuhan miliki KIA
21 Mei 2024 15:07
Jamkrindo santuni anak yatim di Panti Asuhan Pangkalpinang
27 Maret 2024 17:54