Jakarta (ANTARA) - Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar mengaku terkejut saat dirinya dipanggil untuk datang ke kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan diminta untuk membantu sebagai menteri di kabinet mendatang.
"Saya betul-betul sangat surprise ya. Saya enggak menyangka dan saya kaget, saya enggak pernah membayangkan," ujar Nasaruddin Umar kepada wartawan di Jakarta, Senin.
Nasaruddin mengaku tidak pernah ada pembicaraan soal posisi menteri bersama Prabowo maupun orang di sekitar lingkungan Partai Gerindra sebelum-sebelumnya.
Namun, pada Senin sekitar pukul 18.00 WIB, dirinya mendapat undangan dari ajudan Prabowo Subianto untuk datang ke Kartanegara.
Ia pun lantas diminta Prabowo untuk membantunya di kabinet yang akan datang.
"Enggak pernah menyangka, enggak pernah membayangkan. Saya hanya bekerja profesional di bidang saya di Istiqlal dan di perguruan tinggi sebagai dosen," kata dia.
Terkait posisi menteri yang ditawarkan Prabowo, Nasaruddin masih enggan menyebutkannya. Namun ia memastikan tugasnya tidak akan jauh dari aktivitasnya di bidang keagamaan.
"Saya pikir tidak jauh dari keseharian saya. Ya, nantilah beliau yang akan menjelaskan," kata dia.
Nasaruddin Umar menjadi satu di antara sejumlah tokoh yang dipanggil ke kediaman Prabowo. Mereka adalah Prasetyo Hadi, Sugiono, Widiyanti Putri Wardhana, Natalius Pigai, Yandri Susanto, Fadli Zon, Saifullah Yusuf.
Kemudian, Nusron Wahid, Maruarar Sirait, Abdul Kadir Karding, Wihaji, Teuku Riefky Harsya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Arifatul Choiru Fauzi, Yassierli, Satryo Soemantri, Tito Karnavian, Zulkifli Hasan, Bahlil Lahadalia, dan Abdul Mu’ti.
Berita Terkait
Prabowo tunjuk Nasaruddin Umar sebagai Menteri Agama gantikan Yaqut Cholil Qoumas
21 Oktober 2024 01:05
Imam Besar Istiqlal kutuk serangan Israel yang tewaskan Ismail Haniyeh
1 Agustus 2024 23:25
Nasaruddin Umar: penyebaran narasi intoleran nyata lewat agama
4 Juli 2022 15:16
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menolak anggapan konspirasi COVID-19
22 Oktober 2020 14:52
Imam Besar Masjid Istiqlal jelaskan anjuran nabi soal ibadah dimasa bencana
20 Maret 2020 09:45
Mantan Imam Mesjid Istiqlal Wafat, Indonesia Kehilangan Ahli Hadist
28 April 2016 10:29
Menag: murur terbukti efektif atasi kepadatan hingga ramah lansia
28 Oktober 2024 15:31
Yaqut dan Menag Nasaruddin Umar saling beri apresiasi saat sertijab
21 Oktober 2024 15:51