Sungailiat (ANTARA) - Calon Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mulkan menyampaikan hak politik didampingi istrinya yang merupakan anggota legislatif daerah itu hasil Pemilu 2024.
Mengenakan pakaian warna merah, Mulkan pada Pilkada 2024 merupakan Incumbent menyampaikan hak suara di TPS 008 Air Ruai Kecamatan Pemali atau berada tidak jauh dari kediamannya.
Pada Pilkada 2024, dengan nomor urut 1, Mulkan berpasangan dengan Ramadian yang diketahui putra asal Kecamatan Belinyu berjanji jika menang dalam Pilkada 2024 akan melanjutkan pembangunan Kabupaten Bangka yang sebelumnya pernah dipimpin.
Pilkada 2024 di Kabupaten Bangka hanya diikuti satu pasangan calon.