Manggar, Babel (ANTARA) - Kepolisian Resor Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyambut kedatangan sebanyak 75 murid TK Bhayangkari Manggar, dalam rangka kegiatan pengenalan tugas dan fungsi kepolisian kepada anak usia dini.
Kapolres Belitung Timur AKBP Indr Feri Dalimunthe di Manggar, Jumat, mengatakan kegiatan tersebut sebagai realisasi dari program polisi ramah anak dan polisi cinta anak.
"Setidaknya program ini lebih mendekatkan dan memperkenalkan polisi kepada anak sejak dini, sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta polisi kepada anak dan demikian pula sebaliknya," ujarnya.
Dalam kegiatan itu, Dalimunthe, para ibu Bhayangkari dan sejumlah anggota Polri mengajak anak-anak berkeliling di Mapolres Belitung Timur untuk menunjukkan kepada mereka setiap ruangan yang ada beserta dengan fungsinya.
Para murid TK itu dikenalkan sejumlah kendaraan taktis Polri, mengedukasi dengan lagu dan yel-yel hingga memberi pemahaman sederhana tentang rambu lalu lintas.
"Ini program tahunan. Kami perkenalkan kendaraan taktis milik Polri juga taman bermain dan lainnya di Polres Belitung Timur," ujarnya.
Dalimunthe menyambut dengan rasa riang gembira atas kedatangan sejumlah murid TK itu dan mengapresiasi pihak sekolah yang ingin berkunjung serta mengenal lebih dekat tentang tugas kepolisian.
"Bila ada permohonan dari pihak sekolah yang lain, kami akan siapkan. Kita akan sesuaikan dengan waktunya," ujarnya.
Dalam kunjungan itu, tampak anak-anak begitu antusias diajak bernyanyi, berkeliling kantor dan secara bergantian naik kendaraan taktis Polri.