Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Pejabat Sementara Wali Kota Pangkalpinang Asyraf Suryadin mengajak seluruh masyarakat di Ibu Kota Provinsi Bangka Belitung ini untuk menggunakan hak pilihnya guna menyukseskan pilkada, 27 Juni 2018.
"Saya mengajak seluruh masyarakat Kota Pangkalpinang yang sudah mempunyai hak untuk memilih agar berbondong-bondong datang ke TPS untuk memilih pemimpin di Kota Pangkalpinang," katanya di Pangkalpinang, Kamis.
Sebagai masyarakat Pangkalpinang, lanjut dia, harus peduli terhadap Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pangkalpinang.
"Nasib Ibu Kota Provinsi Bangka Belitung 5 tahun ke depan ada di tangan masyarakat Kota Pangkalpinang. Jangan sampai pada hari pemilihan nanti masyarakat justru tidak datang untuk memilih," ujarnya.
Ia mengimbau masyarakat untuk menjadi pemilih yang cerdas dalam pilkada nanti agar mendapatkan pemimpin yang bisa memajukan Kota Pangkalpinang.
Dalam pemilihan nanti, dia berharap agar partisipasi masyarakat yang menggunakan hak pilihnya lebih tinggi daripada pilkada sebelumnya.
"Mudah-mudahan partisipasi masyarakat lebih tinggi karena target 77 persen itu suatu hal yang mudah jika masyarakat memahami arti pemilihan," ujarnya.