Wakil Bupati Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Yuliyanto meminta anggota DPRD terpilih segera menyusun alat kelengkapan dewan (AKD).
"Kami meminta anggota DPRD terpilih, usai dilantik segera susun AKD karena terkait dengan pembahasan RAPBD 2020," ujarnya di Koba, Senin.
Hal itu dikemukakan saat menggelar pertemuan dengan enam pimpinan partai politik di daerah itu yaitu Golkar, PDIP, PPP, Demokrat, PKS, PAN.
"Pertemuan kami ini lebih fokus kepada komitmen bersama untuk pembahasan RAPBD 2020 tepat waktu karena masing-masing partai politik ini memiliki wakilnya di DPRD," ujarnya.
Ia menjelaskan, berdasarkan hasil pertemuan tersebut maka bersepakat bahwa AKD segera disusun dalam beberapa hari ke depan.
"Karena penyusunan RAPBD 2020 tentu tergantung dengan AKD, kalau penyusunannya lamban maka berpengaruh terhadap pembahasan anggaran 2020," ujarnya.
Selain itu, kata dia, pertemuan tersebut juga membahas komitmen bersama untuk menyukseskan Pilkada 2020 yang aman dan damai.
"Terkait dengan pengusungan calon yang akan maju dalam pilkada nanti, kami serahkan kepada mekanisme partai politik masing-masing," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019
"Kami meminta anggota DPRD terpilih, usai dilantik segera susun AKD karena terkait dengan pembahasan RAPBD 2020," ujarnya di Koba, Senin.
Hal itu dikemukakan saat menggelar pertemuan dengan enam pimpinan partai politik di daerah itu yaitu Golkar, PDIP, PPP, Demokrat, PKS, PAN.
"Pertemuan kami ini lebih fokus kepada komitmen bersama untuk pembahasan RAPBD 2020 tepat waktu karena masing-masing partai politik ini memiliki wakilnya di DPRD," ujarnya.
Ia menjelaskan, berdasarkan hasil pertemuan tersebut maka bersepakat bahwa AKD segera disusun dalam beberapa hari ke depan.
"Karena penyusunan RAPBD 2020 tentu tergantung dengan AKD, kalau penyusunannya lamban maka berpengaruh terhadap pembahasan anggaran 2020," ujarnya.
Selain itu, kata dia, pertemuan tersebut juga membahas komitmen bersama untuk menyukseskan Pilkada 2020 yang aman dan damai.
"Terkait dengan pengusungan calon yang akan maju dalam pilkada nanti, kami serahkan kepada mekanisme partai politik masing-masing," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019