Polsek Merawang dan Polres Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memperketat pengamanan rapat pleno hasil pemilihan kepala desa (pilkades) di tiga desa di Kecamatan Merawang.

"Pengamanan oleh sejumlah personel polisi itu untuk memberikan perlindungan agar pelaksanaan pleno hasil pilkades di Kecamatan Merawang yang diikuti tiga desa yakni, Desa Air Anyir, Desa Jurung, dan Desa Kimak berjalan aman dan lancar," kata Kapolres Bangka AKBP Aris Sulistyono di Sungailiat, Kamis.

Hasil rapat pleno tingkat kecamatan tersebut, kata kapolres, untuk Desa Air Anyir dimenangkan oleh calon kades nomor urut dua atas nama Syamsul Bahari dengan perolehan 400 suara.

Desa Jurung dimenangkan oleh calon kades nomor empat atas nama Firdarozi dengan perolehan 276 suara dan untuk hasil pleno di Desa Kimak dimenangkan calon kades nomor urut satu atas nama Mustofa dengan perolehan 844 suara.

Kapolres berharap dengan selesainya pilkades ini tidak ada masalah apapun yang terjadi, kembali beraktivitas serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan mendukung kepala desa terpilih selama periode masa jabatannya.

"Mari bersama membangun desa yang aman dan kondusif, serta kades yang terpilih dapat bersinergi membangun desa dan memelihara kamtibmas," katanya.

Pemerintahan desa mempunyai kewenangan untuk membangun desanya sendiri dengan dasar kekuatan persatuan dan kesatuan masyarakat desa setempat.

Pewarta: Kasmono

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019