PT Timah Tbk menyerahkan bantuan renovasi masjid Al-Furqon yang terletak di Jalan Jendral Sudirman, nomor 01, Kelurahan Teladan, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan. 

Bantuan ini akan digunakan untuk perluasan masjid agar dapat menambah kapasitas jemaah yang beribadah. Selain itu, dengan perluasan masjid ini dapat meningkatkan kenyamanan jemaah dalam beribadah. 

Sekretaris Masjid Rinto Iskandar (40) mengatakan, pihaknya berinisiasi untuk memperluas masjid karena tak mampu lagi menampung jemaah apalagi saat salat Jumat. 

Menurutnya, masjid ini setelah direnovasi nanti bisa menampung sekitar 800 jemaah, sedangkan bangunan yang lama hanya bisa menampungnya 500 jemaah. 

“Mengapa perlu diperluaskan karena, kondisi jemaah semakin banyak maka kami rasa perlu untuk melakukan perluasan demi kenyaman jemaah saat beribadah. Yang paling terasa pada saat kami menjalankan ibadah salat jumat, para jemaah kami sudah berada di luar ruang masjid, hal ini tentu sangat mengganggu kenyamanan para jemaah," katanya.

Pihaknya mengapresiasi PT Timah Tbk yang telah memberikan dukungan untuk merenovasi masjid Al-Furqon. 

“Kami sangat terima kasih sekali kepada PT Timah Tbk yang telah memberikan perhatiaanya untuk masjid kami ini dengan membantu biaya pembangunan perluasan masjid Al-furqon ini,” ungkap Rinto.

Ia menyebutkan, ini bukan kali pertamanya PT Timah Tbk membantu masjid mereka. Sebelumnya, PT Timah Tbk juga pernah mendukung kegiatan Masjid.
  
“Bukan kali ini saja PT Timah Tbk membantu masjid kami ini. Dulu di masjid kami ini pernah melakukan tabligh akbar dengan mengundang Ustadz Arifin Ilham (Almarhum), yang mana kegiatan tersebut terlaksana berkat adanya dukungan dari PT Timah Tbk,” tandasnya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022