Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berupaya mengembangkan potensi desa wisata termasuk dengan upaya digitalisasi.
"Desa wisata ini terus dikembangkan dengan menggali potensi sumber dalam yang ada pada setiap desa dan dipromosikan secara digital untuk cepat dikenal masyarakat luar," kata Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman di Koba, Minggu.
Pemerintah setempat pada tahun 2023 ini
memproyeksikan Desa Namang menjadi desa wisata karena memiliki destinasi wisata yang sudah dikunjungi banyak wisatawan lokal dan Nusantara.
"Saya sudah sampaikan kepada dinas terkait untuk memprioritaskan Namang menjadi desa wisata dengan potensi alam dan kulinernya," katanya.
Desa Namang selain dikenal sebagai desa hutan pelawan dan desa sentra persawahan, juga disebut desa wisata kuliner makan "berdulang" dengan menu tradisional khas daerah setempat.
"Sebelumnya kita sudah menetapkan Desa Perlang sebagai desa wisata dengan potensi destinasi wisata Danau Pading dan untuk tahun ini kita memprioritaskan Desa Namang menjadi desa wisata," kata Bupati.
Ia menjelaskan konsep desa wisata yaitu pemberdayaan masyarakat sadar wisata untuk berperan bersama dengan menyesuaikan keterampilan individual berbeda.
"Masyarakatnya lebih peduli dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Komunitas Pengelola Wisata mampu berinovasi dan kreatif," katanya.
Pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung pengelolaan destinasi wisata berbasis digital.
"Pada akhirnya nanti sektor kepariwisataan mampu menjadi andalan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023
"Desa wisata ini terus dikembangkan dengan menggali potensi sumber dalam yang ada pada setiap desa dan dipromosikan secara digital untuk cepat dikenal masyarakat luar," kata Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman di Koba, Minggu.
Pemerintah setempat pada tahun 2023 ini
memproyeksikan Desa Namang menjadi desa wisata karena memiliki destinasi wisata yang sudah dikunjungi banyak wisatawan lokal dan Nusantara.
"Saya sudah sampaikan kepada dinas terkait untuk memprioritaskan Namang menjadi desa wisata dengan potensi alam dan kulinernya," katanya.
Desa Namang selain dikenal sebagai desa hutan pelawan dan desa sentra persawahan, juga disebut desa wisata kuliner makan "berdulang" dengan menu tradisional khas daerah setempat.
"Sebelumnya kita sudah menetapkan Desa Perlang sebagai desa wisata dengan potensi destinasi wisata Danau Pading dan untuk tahun ini kita memprioritaskan Desa Namang menjadi desa wisata," kata Bupati.
Ia menjelaskan konsep desa wisata yaitu pemberdayaan masyarakat sadar wisata untuk berperan bersama dengan menyesuaikan keterampilan individual berbeda.
"Masyarakatnya lebih peduli dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Komunitas Pengelola Wisata mampu berinovasi dan kreatif," katanya.
Pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung pengelolaan destinasi wisata berbasis digital.
"Pada akhirnya nanti sektor kepariwisataan mampu menjadi andalan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023