Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Pangkalpinang menggelar rapat koordinasi tim terpadu untuk penanganan konflik sosial di kota itu.
"Rapat koordinasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan kordinasi keterpaduan dan sinergitas antar unsur aparatur pemerintah di Kota Pangkalpinang," kata Kepala Kesbangpol Kota Pangkalpinang, Suhartini, Kamis.
Menurutnya keberadaan tim terpadu ini untuk melakukan langkah-langkah deteksi dini pencegahan penanganan konflik sosial secara komprehensip, integratif dan efektif serta efisien akuntabel, transparan dan tepat sasaran.
"Khususnya dalam kita mencermati dan mengantisipasi munculnya stabilitas keamanan Nasional di daerah terkait dengan pemilu 2019 ini," katanya.
Dikatakannya, pelaksanaan rakor tersebut juga bertujuan untuk menitik beratkan analisis pemetaan potensi konflik di wilayah Kota Pangkalpinang.
"Rakor ini juga untuk menyatukan sinergisitas panduan antara unsur pemerintahan daerah dan instansi vertikal dalam penanganan konflik sosial," ujarnya.
Ia berharap pelaksanaan rakor tersebut dapat menciptakan koordinasi dan konsolidasi yang sinergis antar tim terpadu dalam rangka penanganan konflik sosial.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019
"Rapat koordinasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan kordinasi keterpaduan dan sinergitas antar unsur aparatur pemerintah di Kota Pangkalpinang," kata Kepala Kesbangpol Kota Pangkalpinang, Suhartini, Kamis.
Menurutnya keberadaan tim terpadu ini untuk melakukan langkah-langkah deteksi dini pencegahan penanganan konflik sosial secara komprehensip, integratif dan efektif serta efisien akuntabel, transparan dan tepat sasaran.
"Khususnya dalam kita mencermati dan mengantisipasi munculnya stabilitas keamanan Nasional di daerah terkait dengan pemilu 2019 ini," katanya.
Dikatakannya, pelaksanaan rakor tersebut juga bertujuan untuk menitik beratkan analisis pemetaan potensi konflik di wilayah Kota Pangkalpinang.
"Rakor ini juga untuk menyatukan sinergisitas panduan antara unsur pemerintahan daerah dan instansi vertikal dalam penanganan konflik sosial," ujarnya.
Ia berharap pelaksanaan rakor tersebut dapat menciptakan koordinasi dan konsolidasi yang sinergis antar tim terpadu dalam rangka penanganan konflik sosial.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019