Sungailiat, Bangka (ANTARA) - DPD KNPI Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melakukan kegiatan buka bersama dan pemberian santunan bagi sejumlah anak yatim piatu di daerah itu.
Kegiatan dipusatkan di Graha Pemuda KNPI Bangka, Kamis, di Sungailiat ini merupakan agenda rutin tahunan dalam rangka mempererat jalinan silaturahmi sesama.
"Kegiatan ini merupakan agenda tahunan bagi KNPI dalam rangka meningkatkan tali silaturahmi antara pengurus dan masyarakat guna
memperekat ukhkuwah Islamiyah," kata Ketua Panitia Pelaksana Buka Puasa Bersama KNPI Bangka, Rapi Pratama.
Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kabupaten Bangka, Syarli Nopriansyah mengatakan, kegiatan rutin tahunan buka puasa pada bulan suci Ramadhan merupakan kegiatan yang ketiga kalinya selama dirinya mempimpin organisasi itu.
Ia mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana yang telah melaksanakan kegiatan menjadi rutin terlaksana.
"Mudah - mudahan tahun depan kegiatan yang sama dapat dilaksanakan termasuk pemberian santunan kepada anak yatim piatu sebagai bentuk
kepedulian kepada sesama," katanya.
Dia mengatakan, santunan yang berhasil disalurkannya itu murni berasal donasi dari rekan rekan DPD KNPI Bangka.
Dalam buka puasa KNPI Bangka dihadiri Ketua MPI KNPI Bangka, Supriyanto serta 30 orang anak yatim seputaran wilayah Sungailiat, Buka puasa bersama dilanjutkan dengan tausyiah, sholat magrib berjamah dan makan malam bersama.
Berita Terkait
DPD KNPI Kabupaten Bangka salurkan bantuan jamban
1 November 2022 14:15
DPD KNPI Bangka: Pemuda mampu sebagai subjek pembangunan
28 Oktober 2022 14:25
Polres Bangka- DPD KNPI sinergi berikan layanan vaksinasi
12 September 2021 12:52
Pemkab Bangka Barat melibatkan KNPI promosikan potensi wisata
20 Januari 2021 07:17
Pemkab Bangka Barat-KNPI kerja sama gerakkan ekonomi kreatif
19 Januari 2021 23:18
DPD KNPI Bangka bentuk tim advokasi hukum
15 Oktober 2020 13:18
Bupati Bangka berharap pemuda ikut berperan dukung pembangunan daerah
12 Februari 2020 17:52